Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemerintah Bentuk Tim Pengembangan Vaksin Nasional Untuk Percepatan Penemuan Vaksin Covid-19

Pemerintah membentuk Tim Pengembangan Vaksin Nasional untuk mempercepat penemuan vaksin Covid-19 di Indonesia.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Pemerintah Bentuk Tim Pengembangan Vaksin Nasional Untuk Percepatan Penemuan Vaksin Covid-19
Tribunnews.com/Vicentus
Menristek/Kepala BRIN Bambang Brodjonegoro 

"Terkait vaksin, Indonesia harus mandiri. Target Indonesia bisa memproduksi akhir tahun ini. Sehingga tadi Presiden menginstruksikan peneliti kita untuk mencari, menemukan vaksin untuk digunakan Indonesia sendiri," kata Muhadjir.

Meski terdapat 147 lembaga di dunia yang saat ini sedang menyusun vaksin, namun menurut Muhadjir lembaga tersebut akan memprioritaskan untuk negaranya sendiri.

Baca: Bahas Corona, Gus Miftah: Tolong Ikut Pendapat Ahli, Jangan Ikut-ikutan Orang yang Ahli Berpendapat

"Sementara kita punya 270 juta warga sehingga mau tidak mau tidak mungkin mengandalkan impor, jadi harus siap siap melakukan riset vaksin untuk indonesia sendiri," katanya.

Selain itu menurut Muhadjir, Presiden juga meminta alat untuk mengambil sampel ditenggorokan sebagai bagian dari tes Polimerase Chain Reaction (PCR) bisa diproduksi di dalam negeri.

Baca: Ini Pertimbangan Anies Baswedan Perpanjang PSBB DKI Jakarta dan Terapkan Masa Transisi

Saat ini pengadaan alat tersebut masih mengandalkan dari negara lain.

"Ada satu hal yang harus diselesaikan pak Menristek yaitu coloknya untuk hidung dan tenggorokan belum produksi, padahal PCR sudah bisa, karena itu tadi bapak Presiden meminta itu untuk dipenuhi sehingga tidak lama kita bisa menggunakan PCR dalam negeri sendiri yang kualitasnya sudah teruji secara medis," katanya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas