Komunitas Batak Bersatu Berbagi Ribuan Paket untuk Warga Jakarta
Ada ribuan paket bantuan yang akan disalurkan KBB Peduli. Paket ini berisi 5 kg beras, gula putih 1 kg, minyak 1 liter dan mie instan.
Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Dewi Agustina
Misalnya tak punya mobil, di rumah kontrakan dan atau sedang kehilangan pekerjaan.
Termin pertama, pembagian paket sembako di Pondok Kepala Duren Sawit, Caman Kalimalang dan Terminal Rawamangun.
Baca: BREAKING NEWS: Prajurit TNI AD Kapten Cpn Vira Yudha, Korban Kecelakaan Helikopter MI-17 Meninggal
Baca: Kembali Selimuti Cikeas,AHY Bagikan Kabar Duka dari Keluarga Setelah Satahun Ani Yudhoyono Meninggal
Ibu Boru Situmorang, dari pondok kelapa Jakarta Timur, mengucapkan terimakasih atas kepedulian Maruarar Sirait, Rolas Sitinjak dan semua elemen KBB. "Semoga KBB kian maju," ungkapnya.
Mega, dari komunitas Seni Batak di Caman Kalimalang, yang bekerja di sebuah cafe atau lapo, mengatakan ia sangat bersyukur dengan kepedulian KBB ini.
Secara khusus ia mengucapkan terima kasih kepada Maruarar Sirait dan Rolas Sitinjak.
"Ini sangat bermanfaat sekali bagi kami," ungkap Mega.
Baca: Sebelum Wafat, Prajurit TNI AD Korban Kecelakaan Helikopter MI 17 di Kendal Kesehatannya Sempat Drop
Baca: FAKTA-FAKTA soal Kasus Telur Infertil: Ciri-ciri hingga Peternak Mengadu ke Jokowi
Raya Hutajulu, perwakilan sopir metrimini di Terminal Rawamangun, mengucapkan terima kasih atas tali kasih KBB pada sopir dan kondektur yang di Rawamangun yang sudah bekerja sejak 20 tahun lalu hingga kini.
"Semoga kebaikan KBB dibalas Tuhan yang Maha Kuasa," ujarnya.
Sementara itu Dewan Pembina KBB, Maruarar Sirait mengatakan aksi-aksi kemanusiaan di tengah pandemi Covid-19 ini sangat penting dilakukan.
Maruarar mengatakan saat ini diperlukan kebersamaan dan gotong-royong semua pihak untuk membantu menangani Covid-19, termasuk masyarakat yang terdampak.
"Mari kita bersama-sama bersatu untuk Indonesia," jelasnya.