Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

MUI Berharap Vaksin Merah Putih Halal

Sebagai negara dengan mayoritas penduduknya Muslim, muncul polemik terkait label halal vaksin corona buatan China, begini sikap MUI.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in MUI Berharap Vaksin Merah Putih Halal
Zhang Yuwei / XINHUA / Xinhua via AFP
Seorang staf menampilkan sampel vaksin Covid-19 yang tidak aktif di pabrik produksi vaksin China National Pharmaceutical Group Co., Ltd. (Sinopharm) di Beijing, ibukota China, 10 April 2020. 

Sebanyak 30 negara di seluruh dunia disebut terlibat dalam penelitian untuk menemukan vaksin Covid-
19.Berdasarkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Penelitian tersebut melibatkan sejumlah universitas, perusahaan farmasi, lembaga penelitian, dan laboratorium pemerintah.

Lembaga dan perusahaan China diberitakan mengerjakan 20 proyek penelitian vaksin virus corona.

Salah satunya perusahaan Sinovac Biotech Ltd yang menyerahkan calon vaksin corona ke Indonesia.

Bio Farma dan Universitas Padjadajaran akan melakukan uji klinis tahap 3 untuk vaksin Covid-19 tersebut.

JIka berjalan lancar, vaksin Covid-19 ini rencananya bisa diproduksi secara massal pada awal
tahun 2021 mendatang

.Ketua Pelaksana Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 Erick Thohir memperkirakan vaksin virus corona akan beredar di Indonesia pada tahun depan.

Berita Rekomendasi

."Vaksin ini kita pastikan akan ada tapi saya mohon, masyarakat juga berdisiplin supaya tadi kita bisa terus
mengantisipasi," kata Erick Thohir.

"Kerja keras kami tidak artinya kalau masyarakat tidak membantu. Karena kita ketahui bahwa vaksin
baru bisa beredar di awal tahun depan.

Dari sekarang sampai awal tahun depan penting sekali disiplin yang ada di masyarakat yaitu yang selama ini sudah disampaikan menteri kesehatan sejak awal, yaitu jaga jarak, cuci tangan, pakai masker," katanya. (tribun network/fik)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas