Ketua DPR RI Ade Komarudin Laksanakan Salat Idul Fitri di Masjid Istiqlal
Pada Rabu pagi lalu (6/7), Ketua DPR RI Ade Komarudin melaksanakan salat Idul Fitri bersama ribuan muslim dan muslimat di Masjid Istiqlal, Jakarta.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pada Rabu pagi lalu (6/7), Ketua DPR RI Ade Komarudin melaksanakan salat Idul Fitri bersama ribuan muslim dan muslimat di Masjid Istiqlal, Jakarta.
Selain Ketua DPR hadir juga Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto dan anggota Komisi V Rendy M Affandy Lamadjido beserta para pejabat negara lainnya.
Sekitar jam 7.00, salat Ied pun dimulai dengan H Ahmad Husni Ismail MAg sebagai imam.
Setelah selesai salat sunnah muakkadah dua rakaat tersebut, imam besar Masjid Istiqlal Prof Dr H Nasaruddin Umar MA membaca khutbah yang berjudul Mempersiapkan Generasi Qur'ani.
Tepat pukul 07.30 WIB, rangkaian salat Ied yang dihadiri juga sejumlah anggota kabinet, di antaranya Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dan Menteri Agraria Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Ferry Mursyidan Baldan itu berakhir.
Setelah bersilaturahmi sejenak dengan jajaran pengurus Masjid Istiqlal, Ketua beserta Wakil Ketua DPR RI dan rombongan meninggalkan masjid terbesar di Indonesia itu.
Jumlah jemaah yang mengikuti shalat Idul Fitri di Masjid Istiqlal diperkirakan mencapai 150 ribu orang.
Usai Solat Ied, Ketua DPR RI selanjutnya menggelar "open house" di kediamannya di Kompleks Widya Chandra. (Pemberitaan DPR RI).