Tanggapi PSI, Fahri Hamzah: Bikin Partai Kok untuk Memuji Pemerintah? Saya Curiga Ini
Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon menjadi narasumber dalam program acara Talkshow tvOne dengan topik 'Bersama Fahri Hamzah', Jumat (13/4/2018).
Editor: Mohamad Yoenus
TRIBUNNEWS.COM - Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon menjadi narasumber dalam program acara Talkshow tvOne dengan topik 'Bersama Fahri Hamzah', Jumat (13/4/2018).
Dalam program tersebut, Fahri Hamzah menanggapi pertanyaaan dari Muhammad Rizky, selaku host yang menannyakan tanggapannya tentang Tsamara Amany, politikus muda yang berasal dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Sembari menampilkan foto Tsamara Amany, Rizky mengatakan,"oke, kalau yang cerewet yang ini, apa komentar Bang Fahri (sembari menunjukkan sebuah foto)".
Melihat foto yang ditunjukkan, Fahri sempat tertawa kecil.
"anak ini baru mulai berpolitik. Bagus itu, yang saya khawatirkan adalah partainya tidak lolos. Mudah-mudahan lolos", ujar Fahri.
Ditanya bagaimana pendapatnya mengenai politisi-politisi muda di matanya, Fahri mengatakan,"ya kritik saya kepada mereka ini kok mereka bikin partai padahal memuji pemerintah".
"Lho memang kenapa?" tanya host.