Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Head to Head Italia Vs Spanyol, Sarung Tangan Berduri Donnarumma Bikin Tembok Azzurri Kokoh

Selain kokohnya gawang dalam penjagaan Donnarumma, Italia dianggap juga memiliki stabilitas permainan yang luar biasa

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Head to Head Italia Vs Spanyol, Sarung Tangan Berduri Donnarumma Bikin Tembok Azzurri Kokoh
instagram/gigiodonna99
Aksi Gianluigi Donnarumma bersama Timnas Italia 

TRIBUNNEWS.COM - Gianluigi Donnarumma menjadi satu di antara kiper yang tampil ciamik di gelaran EURO 2002

Kehadiran Gianluigi Donnarumma di bawah mistar gawang membuat pertahanan timnas Italia kokoh bak tembok baja selama EURO 2020.

Gli Azzurri baru kebobolan dua gol dari lima pertandingan.

Bahkan ketika berhadapan dengan Belgia di perempat final pada Jumat, (2/7/2021), Donnarumma melakukan dua penyelamatan gemilang.

Baca juga: Italia Calon Juara, Dahsyatnya Kualitas Lini Tengah Azzurri

Ternyata performa ciamiknya bukan datang tiba-tiba dan salah satunya adalah karena dia mengenakan sarung tangan berduri yang unik.

Nah, ternyata, sarung tangan unik yang dia gunakan untuk membuat performanya makin gila adalah Adidas Predator Pro Hybrid.

Para pemain Italia merayakan kemenangan mereka setelah perpanjangan waktu dalam pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Italia dan Austria di Stadion Wembley di London pada 26 Juni 2021.
Para pemain Italia merayakan kemenangan mereka setelah perpanjangan waktu dalam pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Italia dan Austria di Stadion Wembley di London pada 26 Juni 2021. (Ben STANSALL / POOL / AFP)

Fitur berduri elastis di bagian atas menjadi salah satu senjata yang cukup unik.

Berita Rekomendasi

Desain duri bernama Demonskin atau 'Kulit Setan' itu bertujuan mempermudah penjaga gawang ketika meninju bola.

Baca juga: Forza Italia! Azzurri Bakal Susah Dikalahkan Karena Lini Tengah yang Berkualitas

"Elemen Demonskin tersebar di area yang biasa dipakai untuk meninju bola, membantu Anda menguasai bola. Desain tanpa perekat memberi Anda kuncian yang pas dan aman," demikian bunyi deskripsi Predator Pro Hybrid di situs resmi Adidas.

"Sarung tangan ini menawarkan cengkeraman dan peredam kejut yang hebat dengan busa URG 2.0,"

"Telapak tangan menekuk di semua tempat yang tepat, meniru gerakan alami tangan," lanjut tulisan tersebut.

Keajaiban sarung tangan setan milik Donnarumma akan kembali diuji ketika Italia meladeni Spanyol pada partai semifinal, Selasa (6/7/2021).


Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley.

Baca juga: Rasio Juara Timnas Inggris Paling Tinggi, Spanyol Paling Ganas, Italia-Denmark Sudah 11 Gol

Para pemain Italia merayakan gol pertama mereka selama pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Italia dan Austria di Stadion Wembley di London pada 26 Juni 2021.
Para pemain Italia merayakan gol pertama mereka selama pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Italia dan Austria di Stadion Wembley di London pada 26 Juni 2021. (Catherine Ivill / POOL / AFP)

Stabilitas Luar Biasa Lini Tengah Italia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas