Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Istri Menteri Agama Sapa Jemaah Haji Lansia yang Sakit di Kantor Sektor 7 Makkah

Perhatian terhadap jemaah Haji lanjut usia (lansia) tidak hanya diberikan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, namun juga istrinya.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Istri Menteri Agama Sapa Jemaah Haji Lansia yang Sakit di Kantor Sektor 7 Makkah
Instagram @petugashaji_sektor7makkah2023
Istri Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Eny Retno Yaqut saat berbincang dengn jemaah Haji lanjut usia (lansia) di Kantor Sektor 7 Makkah, Arab Saudi. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, MAKKAH - Perhatian terhadap jemaah Haji lanjut usia (lansia) tidak hanya diberikan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, namun juga istrinya yakni Eny Retno Yaqut.

Bukti perhatian ini ditunjukkannya saat mengunjungi Kantor Sektor 7 Makkah, Arab Saudi, tepatnya di Hotel Afaq Al Mashaeer.

Seperti yang terlihat dalam postingan Instagram @petugashaji_sektor7makkah2023 yang dikutip Tribunnews, Selasa (4/7/2023), yang menampilkan foto Eny Retno sedang menyapa ramah seorang lansia yang sedang dalam kondisi kurang sehat.

"Ba'da Dzuhur waktu Saudi, Kantor Sektor 7 Makkah Hotel Afaq Al Mashaeer mendapat kunjungan istri Menteri Agama, Eny Retno Yaqut. Ibu Menteri langsung menuju tempat perawatan jemaah Haji lansia yang sedang kurang sehat," tulis akun Petugas Haki Sektor 7 Makkah 2023.

Baca juga: Wakil Ketua MPR Syarief Hasan Ucapkan Belasungkawa atas Wafatnya 266 Jemaah Haji

Eny Yaqut kemudian berbincang langsung dengan jemaah Haji, menanyakan berbagai hal, termasuk pelayanan jemaah Haji lansia.

Tak lupa, ia pun turut mendoakan agar kondisi jemaah Haji lansia segera pulih.

BERITA TERKAIT

"Ibu Menteri juga memberikan semangat dan mendoakan jemaah Haji yang sedang dirawat agar lekas sehat kembali," jelas akun tersebut.

Selain itu, Eny Yaqut juga masuk ke ruangan pantry yang digunakan pula untuk memasak bubur dan makanan bagi para lansia di Sektor 7.

Baca juga: Kabar Gembira, Jemaah Haji Tahun Ini Dapat 10 Liter Air Zamzam 

"Ini inisiasi dari petugas Haji Sektor 7 Makkah untuk memasakkan jemaah Haji lansia supaya asupan makanan dan gizinya cukup selama di tanah suci," papar akun tersebut.

Diharapkan, kunjungan Ibu Menteri Eny Retno Yaqut ini dapat menjadi motivasi bagi jemaah Haji lansia dan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) sektor 7 Makkah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas