Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemerintah Obama Belum Melihat Tanda-tanda Tentang Alih Adanya Kekusaan di Korut

Pemerintahan Obama belum melihat adanya tanda-tanda yang pasti tentang alih kekuasaan di Korea Utara

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Pemerintah Obama Belum Melihat  Tanda-tanda Tentang Alih Adanya Kekusaan di Korut
AP
Foto Pemimpin Korut Kim Jung Un 

TRIBUNNEWS.COM.WASHINGTON- Penasihat Keamanan Nasional Amerika Susan Rice mengatakan pemerintahan Obama belum melihat adanya tanda-tanda yang pasti tentang alih kekuasaan di Korea Utara, di mana media pemerintah selama ini diam tentang keberadaan pemimpin negara itu, Kim Jong Un.

Rice berkomentar demikian hari Minggu (12/10/2014) dalam program jaringan televisi NBC, “Meet the Press.”

Hari Rabu (8/10/2014) lalu, juru bicara Departemen Luar Negeri Amerika, Jen Psaki tidak berbicara banyak tentang ketidakhadiran Kim, kecuali hanya mengatakan ia menyadari adanya laporan-laporan itu. Ia menambahkan hanya sedikit informasi yang dapat dipercaya yang diberikan oleh rezim Korea Utara.

Kim, yang diyakini berusia awal 30-an, tidak terlihat di depan umum sejak tanggal 3 September dan tidak hadir dalam acara Jumat lalu untuk memperingati berdirinya Partai Buruh Korea Utara yang berkuasa.

Sebelumnya, seseorang yang mengaku punya akses ke rezim di Korea Utara mengatakan, Kim Jong Un tidak terlihat pada peristiwa di depan umum, karena ia sedang menderita cedera kaki ketika ikut dalam sebuah latihan militer.

Penjelasan ini datang di tengah-tengah spekulasi bahwa Kim berada dalam kondisi kesehatan buruk atau tidak lagi berkuasa. Sumber itu mengatakan kepada Reuters, Kim cedera di pergelangan kaki dan lutut pada akhir Agustus atau awal September selama berlangsung sebuah latihan militer.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas