Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Peretasan Sony Pictures Entertainment Bocorkan Lebih Banyak Informasi Pribadi

Peretasan Sony Pictures Entertainment ternyata membocorkan lebih banyak informasi pribadi

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Peretasan Sony Pictures Entertainment  Bocorkan Lebih Banyak Informasi Pribadi
AP/Mike Groll
Markas Sony Pictures Entertainment di Culver City, California. 

TRIBUNNEWS.COM.CALIFORNIA - Peretasan Sony Pictures Entertainment ternyata membocorkan lebih banyak informasi pribadi dari perkiraan semula. Ini termasuk nomor identitas jaminan sosial lebih dari 47.000 pegawai, mantan karyawan, aktor, dan pekerja lepas lainnya untuk studio film tersebut.

Analisis terhadap 33.000 dokumen Sony oleh konsultan keamanan data Identity Finder LLC mendapati data pribadi yang diunggah ke Internet oleh peretas meliputi gaji dan alamat rumah orang-orang yang tidak lagi bekerja di Sony Pictures. Ini mencakup mereka yang berhenti dari tahun 2000 sampai sekarang dan mereka yang mulai bekerja pada 1955.

Peretasan dan penyebaran data dilakukan oleh kelompok yang menyebut dirinya sebagai Pengawal Perdamaian. Insiden ini menunjukkan risiko yang dihadapi perusahaan besar seperti Sony, salah satu studio terbesar di Hollywood, ketika menyimpan data-data pegawai dan kliennya dalam bentuk digital di mesin yang terhubung ke Internet. Sebagian besar data yang dianalisis Identity Finder disimpan dalam file Microsoft Excel yang tak dilindungi kata kunci (password).

Dokumen yang telah dilihat The Wall Street Journal tersebut mencakup nomor Social Security atau nomor wajib pajak ribuan pekerja lepas, termasuk aktor yang bermain dalam film dan serial TV buatan studio milik Sony Corp tersebut. Di antara yang terekspos adalah aktor Sylvester Stallone, sutradara Judd Apatow, dan aktris Australia, Rebel Wilson. Perwakilan ketiganya menolak berkomentar.

Data pribadi mereka diunggah bersama dengan kontrak dan dokumen sensitif lainnya dalam file ukuran sangat besar. Data tersebut kini tersebar ke jaringan berbagi file seperti Bit Torrent.(WSJ)

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas