Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tertimbun Reruntuhan, Kakek Usia 101 Tahun Ini Lolos dari Maut Gempa Nepal, Hanya Cidera Kaki

Cerita selamatnya seorang kakek ini bagaikan keajaiban dari negeri dongeng.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Tertimbun Reruntuhan, Kakek Usia 101 Tahun Ini Lolos dari Maut Gempa Nepal, Hanya Cidera Kaki
Getty
Pria berusia 101 tahun, Funchu Tamang, selamat dari reruntuhan seminggu setelah gempa melanda Nepal. 

TRIBUNNEWS.COM, KATHMANDU - Cerita selamatnya seorang kakek ini bagaikan keajaiban dari negeri dongeng.

Funchu Tamang, kakek berusia 101 tahun, berhasil diselamatkan dari reruntuhan gempa dashyat yang melululantahkan negeri Himalaya, Sabtu lalu (26/05).

AFP melaporkan, kakek ini ditarik keluar dari reruntuhan rumahnya yang roboh di distrik Nuwakot, sekitar 80 km dari ibu kota Kathmandu.

Luar biasanya, kakek ini hanya menderita cedera di pergelangan kaki kiri dan tangan.

Funchu saat ini dirawat di rumah sakit distrik setelah diterbangkan dengan helikopter dari rumahnya.

Saat ini, dia dilaporkan berada dalam kondisi stabil.

Seminggu pascagempa, pemerintah Nepal memutuskan untuk menghentikan pencarian korban yang mungkin selamat di reruntuhan bangunan di Kathmandu.

Berita Rekomendasi

Tim penyelamat yang terdiri dari lebih 20 negara sejauh ini telah menggunakan anjing pelacak untuk mencari korban yang selamat.

Sampai hari ini, gempa berkekuatan 7.9 SR ini telah menyebabkan 7.040 orang tewas, dan 14.123 lainnya luka-luka. (*)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas