Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Baru Dua Bulan Berdiri, Perusahaan Indonesia Ini Dapat Fasilitas Pinjaman dari Jepang

Bank Kerjasama Internasional Jepang (JBIC) hari ini menyetujui pemberian pinjaman kepada PT Graha Metropolitan Permata

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Baru Dua Bulan Berdiri, Perusahaan Indonesia Ini Dapat Fasilitas Pinjaman dari Jepang
Foto Richard Susilo
Bank Kerjasama Internasional Jepang (JBC) 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Bank Kerjasama Internasional Jepang (JBIC) hari ini menyetujui pemberian pinjaman kepada PT Graha Metropolitan Permata (GMP) melalui Bank of Tokyo Mitsubishi UFJ (BTMU) dengan nilai miliaran rupiah.

Padahal perusahaan baru GMP ini barulah dua bulan lalu berdiri.

"Jumlah pasti fasilitas pinjaman tidak kami ungkapkan," papar Tamura eksekutif Saisan Co.Ltd., perusahaan induk GMP yang memiliki 80% saham GMP dan 5% dipegang oleh Pokeji Nihon Energy.

Pembiayaan yang akan disalurkan melalui BTMU tersebut dipakai untuk pengembangan bisnis penjualan gas (LPG) oleh perusahaan GMP di Indonesia nantinya, tambahnya lagi.

Hal ini merupakan upaya untuk menangkap ekspansi kesempatan bisnis yang cepat dari permintaan LPG yang ada di Indonesia.

Gas sebagai energi yang dapat digunakan dengan aman dan dengan baik akrab lingkungan di Indonesia.

Berita Rekomendasi

Pinjaman yang disetujui JBIC ini memang diperuntukan bagi usaha kecil dan menengah (UKM) secara fleksibel bekerjasama dengan lembaga keuangan Jepang, bisnis di usaha kecil dan menengah asing yang ingin memperluas dan pengembangan bisnis barunya.

Sekaligus untuk berkontribusi pada pemeliharaan dan peningkatan daya saing internasional bagi industri Jepang, ungkap sumber Tribunnews.com di JBIC.

GMP baru saja didirikan dan dioperasi bulan Juli 2015 hanya sebagai perusahaan dagang gas saja, sebagaimana induk usahanya, Saisan Co.Ltd., juga sebagai perusahaan perdagangan gas.

Saisan didirikan di Saitama tanggal 21 Oktober 1945 dengan modal setor 95,4 juta yen dan sales 71,38 miliar yen saat ini. Jumlah karyawannya 1.111 orang yang dipimpin oleh CEO nya Takehiko Kawamoto.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas