Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jemaah Syiah Pakistan Minta Perlindungan Pemerintah dari Ancaman Serangan

jemaah Syiah di negara itu menuntut perlindungan dari otoritas setempat

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Jemaah Syiah Pakistan Minta Perlindungan Pemerintah dari Ancaman Serangan
Washington Post/AP/Amir Hussain
Sejumlah bocah Pakistan yang cedera akibat serangan bom di Jacobabad, Pakistan, Jumat (23/10/2015), dan sedang mendapat perawatan di sebuah rumah sakit setempat. (Washington Post/AP/Amir Hussain) 

TRIBUNNEWS.COM, ISLAMABAD - Usai insiden ledakan bom bunuh diri yang terjadi saat ritual perayaan hari Asyura di Pakistan, Jumat (23/10/2015), jemaah Syiah di negara itu menuntut perlindungan dari otoritas setempat.

Dilansir dari Fox News, seorang imam Syiah, Syed Hamid Ali Shah Moosavi, pada Sabtu (24/10/2015) menuntut agar jemaah diberikan perlindungan dari serangan-serangan serupa.

Ia juga mendesak agar pemerintah segera menindaklanjuti pelaku yang menjadi dalam di balik insiden pemboman tersebut, yang menewaskan 18 orang dan melukai 40 orang.

Menyambut hari Asyura, jemaah Syiah biasanya melakukan konvoi untuk memperingati hari tersebut, sebelum melakukan ziarah bersama.

Menyambung permintaan dari imam Syed Hamid, seorang petugas kepolisian setempat, Zafar Malik, mengatakan bahwa pemerintah sudah mengerahkan lebih banyak lagi pasukan.

Pasukan yang terdiri dari anggota kemiliteran itu dikatakan sudah ditugaskan untuk mengendalikan situasi-situasi yang tak diinginkan selama peringatan hari Asyura, Sabtu ini. (Washington Post/Fox News)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas