Gara-gara Ingin 'Selfie', Perempuan Ini Terjebak di Antara Dua Batu Karang Selama Dua Jam
Selfie telah membunuh lebih banyak orang.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM - Selfie telah membunuh lebih banyak orang.
Dan gara-gara selfie juga, perempuan ini terjebak di antara dua batu karang selama dua jam. Perempuan diidentifikasi sebagai Sevilay K.
Itu harus bertahan selama berjam-jam sebelum tim penyelamat menolong.
Selfie telah menjadi gaya hidup. Setiap menemukan sudut yang pas untuk berfoto, di sanalah si penggila selfie akan melalukan aksinya, meskipun tempat itu telah dipasangi tulisan “zona larang selfie”.
Dan Sevilay K. termasuk orang yang bebal dengan larangan itu.
Semua itu demi mendapatkan selfie bersamaan dengan momen tenggelamnya Matahari.
Tapi untung tak dapat diraih, dan malang tak dapat ditolak.
Ia sangat ingin mengabadikan momen tersebut. Ia bergegas naik ke atas batu karang untuk ber-selfie.
Saat ia hendak mengambil foto, teleponnya berbunyi dan secara tak sengaja ia menjatuhkannya.
Dalam usahanya untuk menangkapnya, ia terperosok di antara batu-batu karang, dan dalam sekejap ia menemukan dirinya telah terjepit di antara batu-batu itu. Sialnya, ia tak bisa menyelamatkan dirinya.
Tim penyelamat segera dikontak, dan dua jam kemudian mereka baru datang dan berhasil menyelamatkannya.
Lebih sial lagi, Sevilay tidak bisa mendapatkan selfie-nya karena ketika ia bebas dari perangkap batu karang itu, hari sudah beranjak petang. Matahari terbenam yang diharapkan, telah tergusur malam.
Tak hanya itu, ia juga kehilangan ponselnya. Sudah jatuh tertimpa tangga pula! (Metro.co.uk)