PM Jepang: Istana Bogor Sangat Indah
Perdana Menteri (PM) Jepang PM Shinzo Abe mengaku kagumi keindahan Istana Bogor.
Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perdana Menteri (PM) Jepang PM Shinzo Abe mengaku kagumi keindahan Istana Bogor.
Tempat itu menjadi lokasi pertemuan antara Jepang dan Indonesia.
"Perkenankan saya mengucapkan rasa terhormat untuk Presiden Joko di Istana Bogor yang sangat indah dan sebagai kepala negara yang pertama untuk kami," kata Shinzo sebelum melakukan pertemuan bilateral di Istana Bogor, Minggu (15/1/2017).
Baca: Didampingi Iriana Jokowi, Istri PM Jepang Coba Membatik Tulis
Baca: Presiden Jokowi Sebut Jepang Mitra Strategis Perdagangan dan Investasi
Shinzo menuturkan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo yang ke-enam kali.
Saat ini, Shinzo menginginkan kerjasama yang mendalam dengan Indonesia di berbagai bidang serta tantangan kedua negara.
Shinzo sempat berkomentar kembali saat memasuki Istana Bogor. "Waktu saya menuju istana ini, disambut anak-anak kecil Indonesia, dalam lingkungan istana disambut rusa-rusa," tutur Shinzo.
Diketahui, fokus utama kerja sama Indonesia dan Jepang adalah di bidang ekonomi, mengingat Shinzo Abe akan membawa 30 orang pemilik perusahaan.
Selain itu, akan terdapat pembicaraan mengenai keamanan kawasan laut di Laut China Selatan dan Semenanjung Korea.