Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Serangan Udara Hantam Masjid di Suriah 49 Tewas

Bangunan masjid di Al-Jineh, Aleppo, Suriah, hancur, setelah dihantam serangan udara.

TRIBUNNEWS.COM, ALEPPO - Bangunan masjid di Al-Jineh, Aleppo, Suriah, hancur, setelah dihantam serangan udara.

Otoritas setempat beserta warga sipil masih berupaya mencari korban yang tertimpa puing-puing bangunan. Alat berat pun dikerahkan untuk mempercepat proses pencarian.

Dari data yang dihimpun petugas, sebanyak 49 orang tewas dalam serangan udara ini, sementara 100 lainnya terluka.

Selain itu, masih ada 50 orang lagi yang belum ditemukan.

Serangan udara terjadi pada Kamis (16/3/2017) malam waktu setempat, bertepatan dengan ibadah shalat Isya.

Sekitar 200 orang berada di dalam masjid saat serangan udara menghantam.

Serangan ini disebut-sebut dilakukan pasukan udara Amerika Serikat.

Berita Rekomendasi

Namun, pihak Pentagon menyangkal dan menyebut, serangan mereka mengenai bangunan tempat anggota Al-Qaeda menggelar rapat, bukan sebuah masjid.

Kini, konflik di Suriah telah memasuki tahun keenam dan belum juga ada solusi tepat untuk mengakhiri peperangan yang bergulir di tanah Suriah.

Sumber: Kompas TV
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas