Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diduga Naga, Warga Tiongkok Dihebohkan Rangka Bertanduk dan Berbadan Panjang

Rangka tersebut ditemukan di Kota Zhangjiakou, sebelah utara Provinsi Hebei, Tiongkok.

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Diduga Naga, Warga Tiongkok Dihebohkan Rangka Bertanduk dan Berbadan Panjang
Mirror Online/AsiaWire
Temuan rangka yang diduga seekor naga di Kota Zhangjiakou, sebelah utara Provinsi Hebei, Tiongkok. 

TRIBUNNEWS.COM, HEBEI - Warga Tiongkok dihebohkan temuan rangka bertanduk dan berbadan panjang, yang diduga adalah rangka seekor naga.

Rangka tersebut ditemukan di Kota Zhangjiakou, sebelah utara Provinsi Hebei, Tiongkok.

Dalam sebuah rekaman yang menjadi viral di dunia maya, tampak sejumlah warga mengelilingi rangka makhluk misterius yang terbaring di tanah.

Rangka tersebut tampak memiliki sebuah tengkorak besar, dengan moncong mulut panjang dan tanduk.

Selain itu, terdapat tulang leher panjang yang menghubungkan kepala dengan rangka bagian tubuh lain, termasuk dua lengan kecil.

Secara keseluruhan, rangka naga tersebut diketahui berukuran panjang sekitar lebih dari 18 meter.

Warga setempat dikatakan belum tahu pasti makhluk apa yang memiliki rangka seperti itu.

Berita Rekomendasi

Namun, sejumlah orang yang masih percaya pada takhayul merasa yakin bahwa rangka tersebut merupakan rangka seekor naga, makhluk fiktif yang selama ini hidup dalam cerita-cerita mitos.

Hingga kini belum ada klaim pasti soal rangka tersebut.

Akan tetapi, beberapa warganet di media sosial Tiongkok ada yang menduga bahwa rangka tersebut hanyalah properti untuk syuting film.

Sebab, dalam dokumentasi, terlihat ada warga yang berpose seakan menunggangi rangka itu.

"Ada warga yang berpose sambil menunggangi rangka itu. Mereka tampak seperti tak menghormati rangka tersebut, jadi jelas sekali bahwa mereka tahu rangka itu palsu," tulis warganet.

Bagi warga tradisional Tiongkok, naga memang dianggap sebagai makhluk yang dihormati dan diagungkan layaknya dewa.

Meski asal-muasal rangka tersebut masih diragukan, video yang merekam penampakannya telah dilihat oleh lebih dari 10 juta kali. (Mirror Online/Daily Mail)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas