Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sebarkan Konten Penembakan di Christchurch, Seorang Remaja Selandia Baru Ditangkap

Seorang remaja berusia 18 tahun di Christchurch dituduh melakukan penyebaran online terkait foto penembakan brutal

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Sanusi
zoom-in Sebarkan Konten Penembakan di Christchurch, Seorang Remaja Selandia Baru Ditangkap
AFP/GLENDA KWEK
Warga Kota Christchurch, Selandia Baru meletakkan karangan bunga untuk mengungkapkan rasa duka terkait penembakan masjid yang menewaskan 49 orang pada Jumat (15/3/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, CHRISTCHURCH - Seorang remaja berusia 18 tahun di Christchurch dituduh melakukan penyebaran online terkait foto penembakan brutal yang dilakukan Brenton Tarrant ke dua masjid di kota tersebut.

Seperti yang disampaikan Pengadilan Selandia Baru mengacu pada dakwaan terhadap remaja itu.

Mengutip dokumen pengadilan, remaja tersebut didakwa menerbitkan foto yang menampilkan gambar masjid yang diserang dan berisi pesan 'target tercapai'.

Ia pun menghadapi hukuman maksimal 14 tahun penjara untuk dakwaan tersebut.

Dikutip dari laman Sputnik News, Senin (18/3/2019), sebelumnya, seorang lelaki bersenjata yang diduga adalah Brenton Tarrant melakukan serangan penembakan brutal terhadap para jemaah yang tengah melakukan ibadah pada dua masjid di kota Christchurch.

Baca: Pemandangan Mengerikan Usai Hiroshima di Bom Atom, Air Hujan Jadi Berwarna Hitam Pembawa Kanker

Pelaku melakukan streaming online terkait pembantaian yang ia lakukan pada salah satu lokasi teror.

Video tersebut pun langsung beredar luas di media sosial.

Berita Rekomendasi

Sementara itu Kepolisian Selandia Baru telah mengimbau agar para netizen tidak menyebarkan konten kekerasan tersebut.

Sedangkan Facebook, raksasa jejaring sosial satu ini menjadi salah satu pihak yang dituding lantaran streaming tersebut dilakukan menggunakan platform satu ini.

Pihak Facebook pun mengatakan bahwa mereka telah diberitahu oleh kepolisian terkait video tersebut.

Sesaat setelah mendapatkan informasi itu, Facebook langsung menghapus klip tersebut sekaligus akun Instagram dan akun Facebook pelaku.

Penembakan brutal itu digambarkan sebagai serangan teroris oleh Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern lantaran telah menewaskan 50 orang dan melukai puluhan lainnya.

Berdasar pada data terbaru, terdapat belasan orang masih dirawat di rumah sakit setempat karena dalam kondisi kritis.

Brenton Tarrant merupakan seorang pemuda Australia berusia 28 tahun.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas