Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hotel Keio Plaza Jepang Munculkan Pertama di Dunia Kamar Little Twin Stars dan My Melody

Lihat saja kamar Little Twin Stars yang serba pink dengan gambar dinding 3D kedua karakter Kiki dan Lala sedang berjalan-jalan di taman hiburan berpu

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Hotel Keio Plaza Jepang Munculkan Pertama di Dunia Kamar Little Twin Stars dan My Melody
Richard Susilo
Kamar Little Twin Stars (dinding kamar warna pink) 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Setelah berhasil dengan kamar Hello Kitty nya sejak 5 tahun lalu hingga kini, Keio Plaza Hotel khususnya yang berada di Tama mulai 15 Juni 2019 akan memunculkan kamar  bercorak karakter dari Sanrio, Little Twin Stars dan My Melody.

"Permintaan sudah mulai bermunculan setelah kita sukses dengan kamar Hello Kitty di masa lalu," papar eksekutif Keio Plaza Hotel, Keiko Kawashima khusus kepada Tribunnews.com kemarin (10/6/2019).

Sabtu besok (15/6/2019) akan jadi hari yang indah mungkin bagi para pecinta karakter Sanrio khususnya  Little Twin Stars dan My Melody.

Memasuki kamar tersebut seolah berada di dalam dunia karakter masing-masing.

Lihat saja kamar  Little Twin Stars yang serba pink dengan gambar dinding 3D kedua karakter Kiki dan Lala sedang berjalan-jalan di taman hiburan berputar-putar.

Karakter  Little Twin Stars muncul 24 Desember 1975 menjelang Natal memang. Kiki dan Lala dalam karakter tersebut adalah sepasang saudara Sanrio yang diciptakan   mirip dengan malaikat.

Berita Rekomendasi

Kiki adalah  seorang anak laki-laki dengan rambut biru  dan seorang gadis kecil bernama Lala dengan rambut merah muda panjang. Kiki dan Lala juga kadang  terlihat memiliki rambut cokelat dan rambut pirang.

Kiki dan Lala awalnya lahir di Bintang Omoiyari (juga dikenal sebagai Bintang Welas Asih)  di Yume Star-Cloud dan melakukan perjalanan jauh ke Bumi untuk menjadi "bintang-bintang yang bersinar indah".

Sementara itu kamar My Melody  dengan corak serba hijau mencerminkan hutan dan alam yang indah.

My Melody sering dikenal pula sebagai My Melo  sebagai  sahabat Hello Kitty, adalah kelinci putih dari perusahaan karakterisasi Jepang Sanrio.

Ketika dia debut, dia memerankan Little Red Riding Hood dalam versinya tentang dongeng klasik.

Itulah sebabnya dia mengenakan kerudung merah (atau merah muda) yang menutupi telinganya, sering memiliki busur atau bunga di sisi kanannya.

My Melo ini adalah gadis yang sangat jujur dan baik hati. Makanan favoritnya adalah kue almond pound.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas