Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Update Insiden Penembakan Gilroy California: 4 Orang Tewas Termasuk Pelaku, Ada Dugaan Pelaku Kedua

Update Insiden Penembakan Gilroy California: 4 Orang Tewas Termasuk Pelaku, Ada Dugaan Pelaku Kedua

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Update Insiden Penembakan Gilroy California: 4 Orang Tewas Termasuk Pelaku, Ada Dugaan Pelaku Kedua
Twitter RebeccaAguilar
Update Insiden Penembakan Gilroy California: 4 Orang Tewas Termasuk Pelaku, Ada Dugaan Pelaku Kedua 

Update Insiden Penembakan Gilroy California: 4 Orang Tewas Termasuk Pelaku, Ada Dugaan Pelaku Kedua

TRIBUNNEWS.COM - Setidaknya ada 4 orang tewas dalam insiden penembakan di festival makanan di Gilroy, California.

Penembakan terjadi pada Minggu malam (28/7/2019) waktu setempat atau Senin siang waktu Indonesia di hari terakhir festival makanan Gilroy Garlic Festival.

Setidaknya tiga orang tewas dalam insiden tersebut, ditambah si pelaku yang ditembak mati oleh polisi, The Guardian melaporkan.

Dari semula dilaporkan 11 orang terluka, kini jumlah korban luka bertambah menjadi 15 orang.

Kepala kepolisian Gilroy Scot Smithee menyatakan beberapa saksi mata melaporkan mereka melihat terduga pelaku kedua.

Insiden Penembakan di Festival Makanan California, Seorang Saksi Mata Awalnya Mengira Kembang Api
Insiden Penembakan di Festival Makanan California (Twitter RebeccaAguilar)

Namun otoritas belum yakin apakah terduga pelaku kedua tersebut berhubungan secara langsung dalam insiden penambakan.

Berita Rekomendasi

Pihak berwenang belum mengeluarkan pernyataan resmi lagi terkait identitas pelaku maupun korban.

Scot Smithee juga mengatakan motif di balik penembakan itu masih belum jelas.

Video Situasi Insiden Penambakan Beredar di Twitter

Cuplikan insiden yang diunggah ke media sosial menampilkan pengunjung festival yang berhamburan ketakutan dan kebingungan ketika suara letupan keras terdengar.

"Ada apa?," tanya seorang wanita dalam salah satu video.

"Siapa yang menembak di festival bawang?".

Gubernur California Gavin Newsom berkata kantornya sedang memantau situasi dari dekat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas