Hari Ini Dalam Sejarah: 16 Januari 1969 - Aksi Bakar Diri Jan Palach Menentang Invasi Uni Soviet
Hari ini dalam sejarah, 16 Januari 1969, seorang mahasiswa asal Ceko, Jan Palach memutuskan untuk membakar dirinya dalam sebuah demonstrasi
Penulis: Dinar F. Maghiszha
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
TRIBUNNEWS.COM - Hari ini dalam sejarah, 16 Januari 1969, seorang mahasiswa asal Ceko, Jan Palach memutuskan untuk membakar dirinya dalam sebuah demonstrasi anti-invasi Soviet di Cekoslovakia.
Jan Palach adalah mahasiswa jurusan sejarah dan ekonomi-politik asal Ceko yang kuliah di Charles University di Prague, Cekoslovakia.
Aksi bunuh diri dengan cara bakar diri merupakan bentuk dari kemuakan Jan Palach terhadap invasi Uni Soviet terhadap Cekoslovakia pada masa Prague Spring, sebuah periode protes di Cekoslovakia yang terjadis setelah Perang Dunia ke-11 yang dimulai pada 5 Januari 1968.
Invasi Uni Soviet ke Cekoslovakia dilakukan oleh tentara Warsaw Treaty Organization (WTO) atau yang lebih dikenal dengan nama Pakta Warsawa, sebuah aliansi militer negara-negara Blok Timur di Eropa Timur yang dibentuk dengan tujuan untuk mengorganisasikan diri terhadap kemungkinan ancaman dari aliansi North Atlantic Treaty Organization (NATO) atau Pakta Pertahanan Atlantik Utara.