Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penyebab Virus Corona Diduga Bukan Hanya karena Pasar Seafood Huanan, Begini Penjelasannya

Pasar Seafood Huanan diduga bukan menjadi satu-satunya penyebab virus corona mewabah.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Penyebab Virus Corona Diduga Bukan Hanya karena Pasar Seafood Huanan, Begini Penjelasannya
Twitter @muiyixiao
Pasar Seafood Huanan diduga bukan menjadi satu-satunya penyebab virus corona mewabah. 

"Dilihat dari keseluruhan situasi, pasar seafood mungkin bukan satu-satunya sumber."

"(Asal virus corona novel) mungkin berasal dari beberapa sumber," jelas Huang, Rabu (29/1/2020).

Meski begitu, belum ada petunjuk baru mengenai sumber lain yang dimaksud Huang.

Baca: Beredar Foto Hoaks Mayat Korban Virus Corona di WhatsApp, Sejumlah Orang Bergelimpangan di Jalan

Baca: Penampakan Kota 'Hantu' Wuhan dari Udara, Seorang Warga Ungkap Sulit untuk Keluar

Sebelum ini dilaporkan Pasar Seafood Huanan diduga menjadi pusat penyebaran 2019-nCoV.

Virus Corona diduga disebarkan dari kebiasaan warga China mengonsumsi daging hewan liar seperti sup kelelawar, kuliner yang populer di Kota Wuhan.
Virus Corona diduga disebarkan dari kebiasaan warga China mengonsumsi daging hewan liar seperti sup kelelawar, kuliner yang populer di Kota Wuhan. (via The Sun)

Selain makanan laut, pasar yang terletak di Distrik Jianghan ini juga menjual unggas dan daging buruan.

Berita Rekomendasi

Pasca-China mengumumkan kasus virus corona pertamanya pada akhir Desember 2019, Pasar Seafood Huanan pun ditutup satu hari setelahnya, yakni 1 Januari 2020.

Hingga Kamis (30/1/2020) pukul 14.05 WIB, tercatat virus corona telah menginfeksi lebih dari 7000 orang dan angka kematian 170 korban.

Mengenal Virus Corona dan Gejalanya

Coronavirus atau virus corona datang dari keluarga besar virus yang umum menjangkiti beberapa hewan, seperti onta, kerbau, dan kelelawar.

Namun sangatlah jarang, virus corona pada hewan bisa menulari manusia dan bahkan menulari antar manusia, seperti halnya MERS dan SARS.

Ketika penyebaran manusia-ke-manusia terjadi pada MERS dan SARS, dipercaya virus menular melalui tetesan atau partikel-partikel pernapasan yang dihasilkan ketika seseorang yang sakit batuk atau bersin.

Penularan itu mirip bagaimana influenza dan patogen pernapasan lainnya menyebar.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas