Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

WHO: Waktu untuk Cegah Penularan Virus Corona ke Seluruh Dunia Hampir Habis

World Health Organization (WHO) telah memberi peringatan, waktu untuk mencegah penyebaran virus corona ke seluruh dunia hampir habis.

Editor: Rizki Aningtyas Tiara
zoom-in WHO: Waktu untuk Cegah Penularan Virus Corona ke Seluruh Dunia Hampir Habis
El Pais
Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyebaran wabah virus corona jenis baru atau COVID-19 mulai memasuki tahap yang mengkhawatirkan.

Bahkan, Badan Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) telah memberi peringatan, waktu untuk mencegah penyebaran virus corona ke seluruh dunia hampir habis.

Hal ini disampaikan oleh Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus kepada para pewarta di sebuah konferensi pers di Jenewa, Swiss pada Jumat (21/2/2020).

"Jendela kesempatan untuk mencegah penyebaran wabah agar tidak semakin meluas kini semakin menyempit," kata Tedros, sebagaimana dikutip TribunPalu.com dari laman Business Insider.

"Kita memang masih punya kesempatan untuk mencegahnya. Namun sembari melakukan itu, di waktu yang sama kita juga harus bersiap terhadap semua kemungkinan. Sebab, wabah ini bisa mengarah ke mana saja. Tentu itu kemungkinan juga bisa jadi begitu kacau," lanjutnya.

Tangani Wabah Virus Corona di Kapal Diamond Princess di Jepang, Petugas Medis Kelelahan

6 Hal Seputar Pemulangan WNI di Kapal Diamond Princess yang Dikarantina Akibat Virus Corona

Dokter, Binaragawan, hingga Sutradara Film Masuk Daftar Korban Meninggal Akibat Virus Corona

Kini, sudah ada lebih dari 1.000 orang yang mengalami sakit yang menyerupai pneumonia tersebut di luar wilayah China.

Menurut Tedros, beberapa kasus infeksi baru bahkan terindikasi 'tidak memiliki kaitan langsung' dengan Provinsi Hubei di China di mana wilayah tersebut diduga kuat sebagai awal mula kemunculan virus corona jenis baru atau COVID-19.

Berita Rekomendasi

Itu adalah pertanda awal yang sangat mengkhawatirkan, Tedros menegaskan.

Kemungkinan, virus corona jenis baru ini bakal mulai menyebar begitu luas dan independen di luar China.

Setidaknya, sudah ada 12 orang yang tewas akibat infeksi virus corona di luar wilayah China.

HALAMAN SELENGKAPNYA>>>

Sumber: Tribun Palu
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas