Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Virus Corona sampai Indonesia, Inikah Pasien Pertama Covid-19 di Dunia? Disebut Sudah Berusia Lanjut

Kasus pertama Virus Corona di Indonesia merupakan dua warga asal Depok. Lalu bagaimana dengan orang pertama di dunia yang tertular?

Editor: Lailatun Niqmah
zoom-in Virus Corona sampai Indonesia, Inikah Pasien Pertama Covid-19 di Dunia? Disebut Sudah Berusia Lanjut
freepik
ilustrasi virus corona 

TRIBUNNEWS.COM - Kasus pertama Virus Corona di Indonesia merupakan dua warga asal Depok.

Dua pasien positif Virus Corona itu terdiri dari ibu dan anak yang diduga tertular karena kontak langsung dengan WN Jepang yang telah tertular covid-19.

Lantas, siapakah orang pertama di dunia yang tertular Virus Corona dari Wuhan?

Dilansir TribunWow.com dari BBC Indonesia pada Rabu (4/3/2020), pihak berwenang China tempat virus ini berasal belum tahu siapa pasien pertama penyakit covid-19.

Namun, biasanya ketika ada wabah virus atau bakteri, orang pertama yang terinfeksi diberi nama pasien nol.

Mengidentifikasi pasien nol dianggap hal yang cukup penting.

Pasalnya, dengan meneliti pasien pertama bisa diketahui, bagaimana, kapan, mengapa suatu wabah bermula.

Berita Rekomendasi

Awalnya, pihak berwenang China mengatakan bahwa kasus pertama covid-19 terjadi pada 31 Desember 2019.

Pada kasus pertama tersebut, pasien mengalami pneumonia.

Diyakini, ia mengalami pneumonia setelah berada di pasar hewan dan ikan laut, Wuhan, Provinsi Hubei.

BACA SELENGKAPNYA>>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas