Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini 8 Konsekuensi yang Ditanggung Meghan & Harry Pasca Resmi Keluar, Tak Bisa Pinjam Perhiasan Lagi

Meghan hanya pernah mengenakan tiara satu kali, saat upacara pernikahannya.Setelah resmi keluar dari kerajaan, maka tidak ada kesempatan memakainya.

Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Ini 8 Konsekuensi yang Ditanggung Meghan & Harry Pasca Resmi Keluar, Tak Bisa Pinjam Perhiasan Lagi
PEOPLE
Aktivitas Meghan Markle dan Harry setelah Keluar dari Kerajaan: Jalan-jalan, Yoga, hingga Memasak 

6. Anak-anak Pasangan Sussex Tidak Diaggap 'Bayi Kerajaan'

Harry dan Meghan sudah melepas gelar bangsawan mereka, artinya anak-anak mereka nantinya juga tidak dianggap sebagai anggota kerajaan.

Tidak disebut sebagai 'bayi kerajaan' atau istilah bangsawan lainnya.

Jadi mungkin bila Meghan melahirkan lagi, tidak akan diberi perayaan yang sama seperti Archie dulu.

Atau bahkan, dibuatkan memorabilia resmi kerajaan dari toko souvenir Istana Buckingham.

7. Paparazzi akan Bebas Mengikuti Mereka

Serat kabar di Inggris, memiliki perjanjian dengan istana bahwa mereka tidak akan menggunakan foto paparazzi aggota kerajaan.

Berita Rekomendasi

Jadi, beredarnya foto Meghan sedang berjalan-jalan sambil menggendong Archie mungkin menjadi pertanda kebebasan paparazzi memotret mereka.

Lagipula, pasangan ini juga lebih banyak menghabiskan waktu di Kanada.

Sehingga, para paparazzi lebih leluasa mengikuti mereka.

8. Harry dan Meghan Tidak Boleh Keliling Dunia atas nama Ratu

Beberapa waktu lalu, Harry dan Meghan diketahui menghadiri acara JP Morgan di Miami.

Kunjungan mereka dikabarkan memang untuk kepentingan pribadi.

Jadi perjalanan ini tidak dibiayai Ratu Elizabeth II.

Terakhir kali pasangan ini ke luar negeri untuk merepresentasikan Ratu adalah 2019 lalu.

Saat itu, mereka menghabiskan 10 hari di Afrika Selatan bersama putranya Archie.

(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas