FOTO dan VIDEO Area Sekitar Kakbah yang Terlihat Kosong untuk Dilakukan Sterilisasi
Berikut ini foto dan video penampakan area sekitar Ka'bah yang dikosongkan untuk dilakukan strerilisasi
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Area sekitar tempat ibadah suci umat Muslim, Kakbah, terlihat kosong.
Tempat untuk melakukan Tawaf (Mataf) bagi yang sedang beribadah haji maupun umrah tersebut dikosongkan karena sedang dilakukan sterilisasi otorisasi setempat.
Dikutip Tribunnews.com dari Saudi Gazette, kekhawatiran virus corona membuat otoritas kesehatan setempat mengosongkan dan membersihkan kawasan sekitar Kakbah.
Baca: KJRI Jeddah Bantah Aturan Penundaan Umrah ke Arab Saudi Berlangsung Selama Setahun
Baca: Senin Besok, Komisi VIII dan Menteri Agama Bahas Nasib Jemaah Umrah dan Haji
Pengosongan tersebut dilakukan pada hari Kamis, (5/3/2020) waktu setempat.
Hingga saat ini, pemerintah Arab Saudi telah melakukan penangguhan pada tempat ziarah ke kota-kota suci di Mekah dan Madinah untuk warga asing.
Hal tersebut dilakukan untuk menekan penyebaran virus corona.
Otoritas Setempat Menutup Mataf, Masa, dan Al-Rawdah
Dikutip dari Sudi Gazette, Mataf (tempat untuk mengelilingi Kakbah) dan Masa (area untuk sa'i antara Safa dan marwah) di Masjidil Haram, Mekah akan ditutup selama periode penangguhan Umrah.
Dikarenakan tempat tersebut ditutup, maka untuk menjalankan ibadah, otoritas setempat mengumumkan untuk melakukan ibadah hanya diizinkan di dalam Masjidil Haram saja.
Masjid lama, termasuk Al-Rawda Al- Sharif di dalam Masjid Nabawi di Madinah juga akan ditutup selama periode penangguhan umrah dan pengunjung masjid.
Pemakaman Baqi yang bersebelahan dengan Masjid Nabawi juga akan ditutup untuk pengunjung.
Juru bicara mengatakan bahwa dua Masjid Suci tersebut akan ditutup satu jam setelah salat Isya dan akan dibuka kembali satu jam sebelum salat Subuh.
Penutupan tersebut merupakan tindakan atas rekomendasi otoritas setempat untuk menekan penyebaran virus corona.
Tak hanya itu, penutupan tersebut juga menjadi bagian dari menjaga kebersihan dan mengintensifkan pekerjaan strerilisasi dua Masjid Suci untuk mencegah penyebaran virus.