Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PBB Adopsi Resolusi yang Diajukan Indonesia dan 5 Negara Lainnya Terkait Covid-19

Resolusi ini juga menekankan peran sentral PBB dalam krisis ekonomi dan kesehatan global.

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in PBB Adopsi Resolusi yang Diajukan Indonesia dan 5 Negara Lainnya Terkait Covid-19
AP Photo /KOMPAS.com
Markas PBB di AS. 

TRIBUNNEWS.COM, NEW YORK - Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Kamis (2/4/2020) menyetujui Resolusi berisi seruan "Kerjasama Internasional" dan "Multilateralisme " dalam memerangi virus corona (COVID-19).

Ini Resolusi pertama yang dikeluarkan PBB menghadapi pandemi Wabah.

Resolusi, yang telah disetujui oleh konsensus, ini juga menekankan "penghormatan penuh terhadap hak asasi manusia (HAM) " dan "tidak ada tempat untuk segala bentuk diskriminasi, rasisme dan xenofobia dalam menanggapi pandemi ".

Resolusi ini juga menekankan peran sentral PBB dalam krisis ekonomi dan kesehatan global.

Baca: Pesenam Amerika Serikat Menangis Dengar Berita Penundaan Olimpiade Tokyo 2020

Teks Resolusi ini diajukan Swiss, Indonesia, Singapura, Norwegia, Liechtenstein dan Ghana, dan diadopsi oleh 188 dari 193 negara Majelis Umum.

Rusia gagal mengajukan teks Resolusi karena ditentang empat negara lain.  (AFP/Channel News Asia)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas