Aktor Bollywood Rishi Kapoor Meninggal Dunia, Idap Kanker hingga Alami Masalah Kesulitan Bernapas
Setelah kepergian Irrfan Khan, industri perfilman India kembali dikejutkan oleh kabar duka kematian aktor senior Rishi Kapoor.
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM- Setelah kepergian Irrfan Khan, industri perfilman India kembali dikejutkan oleh kabar duka kematian aktor senior Rishi Kapoor.
Rishi Kapoor sempat dilarikan ke rumah sakit karena merasa kanker yang dideritanya kambuh.
Kakak Rishi, Randhir Kapoor, mengatakan bahwa kondisi adiknya baik-baik saja ketika dilarikan ke rumah sakit.
"Dia sekarang di rumah sakit. Dia merasakan sakit akibat kanker dan ada beberapa masalah pernapasan. Jadi dia harus dilarikan ke rumah sakit. Dia sudah stabil sekarang," kata Randhir malam sebelumnya.
Rishi Kapoor pertama kali didiagnosis mengidap kanker pada 2018.
Setelah itu, bintang film Kabhi Khushi Kabhie Gham ini lalu pergi ke New York untuk mengobati kankernya.
Selama menjalani pengobatan, Rishi Kapoor telah melewati masa-masa sulit selama berbulan-bulan.
Pada awal 2020, Rishi Kapoor mengalami masalah kesulitan bernapas.
Ia pun sempat dilarikan ke rumah sakit di Delhi untuk menjalani perawatan intensif.
Baca: Irrfan Khan Meninggal Dunia, Amitabh Bachchan: Kematiannya Menciptakan Ruang Hampa Cukup Besar
Baca: Aktor India Irrfan Khan yang Dikenal dalam Perannya di Life of Pi, Meninggal Dunia
Pada saat itu, Rishi Kapoor diduga mengalami infeksi pneumonia, tetapi hasil diagnosisnya menyatakan negatif.
Pihak keluarga memang kerap merahasiakan kondisi kesehatan Rishi Kapoor.
Dalam wawancara terakhirnya, Rishi Kapoor mengaku bahwa kondisi kesehatannya sudah membaik.
Bahkan, ia meminta keluarga, teman, atau para penggemar tak usah mengkhawatirkan kesehatannya karena tidak ada penyakit berat yang dideritanya.
"Ketika kami mengatakan hari-hari buruk, kami tidak bermaksud mengatakan bahwa aku menjalani operasi invasif atau sakit parah. Tidak ada yang semacam itu," kata Rishi.
"Semuanya hanya...orang memiliki masalah dengan ginjal mereka, jantung mereka, atau hati mereka, sementara aku memiliki masalah dengan sumsumku dan harus memperbaikinya," lanjutnya.
Rishi Kapoor mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Sir HN Reliance Foundation di Mumbai.
Ia meninggal dunia di usia 67 tahun dengan meninggalkan istri, Neetu Kapoor, dan dua anak, Ranbir dan Riddhima Kapoor.
(Kompas.com/Ady Prawira Riandi)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rishi Kapoor Meninggal, Miliki Riwayat Penyakit Kanker sejak 2018"
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.