Jurnalis AS Anderson Cooper Dianugerahi Keturunan Melalui Ibu Pengganti: Garis Keluarga Berlanjut
Jurnalis Amerika Anderson Cooper mengumumkan kelahiran bayi laki-lakinya, Senin (27/4/2020) melalui ibu pengganti.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Jurnalis Amerika Anderson Cooper mengumumkan kelahiran bayi laki-lakinya, Senin (27/4/2020).
Bayi laki-laki yang bernama Wyat Morgan Cooper lahir dengan berat 7 pound 2 ons atau 3,32 kilogram.
Anchor CNN itu membagikan foto Wyat pada akhir siaran televisi terkait pandemi virus corona.
"Ini adalah masa yang sulit dalam kehidupan kita semua," ungkap Cooper yang dikutip Tribunnews dari CNN, Jumat (1/5/2020).
"Tentu saja, banyak hari yang akan sulit di depan," tambahnya.
"Menurut saya sangat penting dalam masa-masa sulit ini untuk mencoba bergembira dan bergantung pada saat-saat yang membahagiakan kita," katanya.
"Ketika kita merapati kehilangan orang yang dicintai, kita juga diberkati dengan kehidupan baru dan cinta baru," tambahnya.
Begitulah cara Cooper menyampaikan kabar gembiranya.
"Pada Senin, saya menjadi seorang ayah," katanya.
"Saya tidak pernah benar-benar mengatakan hal ini sebelumnya dengan suara keras," tambahnya.
"Ini masih sedikit membuat saya tercengang," terangnya.
"Saya seorang ayah. Saya memiliki seorang putra," tambahnya.
"Dan saya ingin Anda bertemu dengannya," paparnya.
Cooper: Saya Tidak Pernah Berpikir akan Mungkin Memiliki Anak
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.