Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kelangkaan 11 Juta Banding 1 Terjadi saat Pandemi Covid-19, Ibu asal Dallas Lahirkan Bayi Kembar 4

Kelangkaan 11 Juta Banding 1 Terjadi saat Pandemi Covid-19, Ibu asal Dallas Lahirkan Bayi Kembar 4

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Sri Juliati
zoom-in Kelangkaan 11 Juta Banding 1 Terjadi saat Pandemi Covid-19, Ibu asal Dallas Lahirkan Bayi Kembar 4
Vernon Bryant / Staff Photographer
Quadruplets identik (dari kiri ke kanan) Harrison, Hardy, Henry, dan Hudson Marr berpose untuk potret di rumah mereka di Dallas, pada hari Rabu, 20 Mei 2020. Keempat anak laki-laki identik lahir pada 15 Maret 2020 tepat sebelum lockdown diberlakukan 

Jenny dan suami harus diperiksa setiap hari dan memakai masker karena mereka menghabiskan waktu hingga 10 jam sehari di rumah sakit.

"Saya tidak merasa rumah sakit bukanlah tempat yang aman, orang-orang seharusnya tidak ketakutan berada di rumah sakit," kata Marr.

"Kamu pergi ke rumah sakit untuk dirawat, bukan untuk sakit."

Nama-nama Si Bayi

Hudson, Harrison, Hardy, dan Henry Marr
Quadruplets identik (dari bawah ke atas) Hudson, Harrison, Hardy, dan Henry Marr berpose di rumah mereka di Dallas, pada hari Rabu, 20 Mei 2020. Keempat anak laki-laki yang identik lahir pada 15 Maret 2020 tepat sebelum lockdown diberlakukan

Nama depan dan nama tengah si bayi kembar empat itu adalah Hudson Perry, Henry William, Harrison Foy dan Hardy Smith.

Fakta semua nama dimulai dengan huruf "H" terjadi secara tidak sengaja, kata Jenny Marr.

Tetapi setiap nama adalah nama yang ia disukai dan memiliki makna spesifik di baliknya.

Berita Rekomendasi

Perry adalah nama nenek Jenny.

Jenny telah berjanji kepada neneknya akan menamai putrinya dengan nama neneknya.

Tapi ia berpikir, Perry hanya bisa menjadi nama perempuan.

"Ketika kami mengetahui, kami memiliki empat anak lelaki, saya menyadari, saya tidak berencana menambah anak lagi," kata Marr.

"Jadi kami memberinya nama Perry sebagai nama tengah."

Jenny mendapatkan bantuan dari pengasuh dan kerabat sehingga setiap anak laki-laki mendapat perhatian yang cukup.

Berkat dukungan itu, Jenny bisa tidur lima hingga enam jam setiap malam.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas