Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sebelum Pemilu AS, Ini Hasil Jajak Pendapat di 5 Negara Bagian Terpenting di AS, Siapa Unggul?

Sebagian besar survei untuk negara bagian di AS menunjukkan bahwa Petahana Donald Trump mengejar Joe Biden dengan margin yang tipis

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Sanusi
zoom-in Sebelum Pemilu AS, Ini Hasil Jajak Pendapat di 5 Negara Bagian Terpenting di AS, Siapa Unggul?
SAUL LOEB, Jim WATSON / AFP
Kombinasi gambar yang dibuat pada 29 September 2020 ini menunjukkan kandidat Presiden dari Partai Demokrat dan mantan Wakil Presiden AS Joe Biden (kiri) dan Presiden AS Donald Trump berbicara selama debat presiden pertama di Case Western Reserve University dan Cleveland Clinic di Cleveland, Ohio pada September. 29, 2020. 

Georgia merupakan negara bagian lain yang berada di ambang peralihan dari Partai Republik ke Demokrat dan itu tentu saja memiliki implikasi lebih besar bagi Senat.

Di negara bagian ini, Biden sangat bergantung pada dukungan populasi kulit hitam yang besar di sana.

Selain itu, ia juga mengikis dukungan pemilih kulit putih terhadap Trump, terutama mereka yang memiliki gelar sarjana.

Jika ia bisa menembus ambang batas 30 persen diantara pemilih kulit putih, maka peluangnya untuk memenangkan Georgia akan semakin meningkat.

Jajak pendapat di Monmouth pada pekan lalu menemukan bahwa Biden telah memenuhi target itu, menarik 31 persen pemilih kulit putih di negara bagian ini dan unggul 4 persen atas Trump secara keseluruhan.

Iowa

Sebuah survei yang dilakukan Selzer dan dirilis pada akhir pekan lalu, menunjukkan bahwa Trump membuka keunggulan 7 poin diantara pemilih, setelah sebelumnya kalah dari Biden pada September lalu.

Berita Rekomendasi

Jajak pendapat tersebut menunjukkan bahwa Trump memenangkan kembali dukungan dari kaum independen.

Ia juga mengikis suara diantara pemilih perempuan berkulit putih.

Jajak pendapat tersebut menemukan bahwa meskipun kasus virus corona (Covid-19) telah melonjak di negara bagian itu baru-baru ini, sebagian besar warga Iowa tidak menganggap pandemi ini sebagai masalah nomor 1 mereka.

Jika Trump ingin memenangkan cukup banyak negara bagian untuk mempertahankan kursi kepresidenannya, ia akan membutuhkan lebih banyak situasi seperti ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas