UPDATE Hasil Pilpres AS: Biden hanya Butuh Kemenangan di Satu Negara Bagian untuk Jadi Presiden AS
Update hasil Pilpres Amerika Serikat (AS) 2020, Joe Biden masih unggul dibandingkan Trump.
Penulis: Daryono
Editor: Garudea Prabawati
Jalan itu akan dengan mudah didapat Biden jika ia memenangkan perebutan suara di Pennsylvania yakni sebanyak 20 suara.
Jika Biden kalah di Pennsylvania, Biden masih kesempatan menang jika ia berhasil menang di Nevada (6 suara).
Perhitungan suara sementara di Nevada, Biden unggul dengan selisih tipis.
Biden juga masih memiliki kesempatan menang jika ia menang di dua negara lain yakni Georgia atau North Carolina.
Biden Minta Pendukung Tenang
Calon presiden dari Partai Demokrat Joe Biden mendesak pendukungnya untuk sabar menunggu penghitungan suara.
"Saya meminta semua orang untuk tetap tenang," kata Biden.
"Kita akan segera tahu."
Pernyataan itu diucapkannya setelah Biden dan pasangannya, Senator Kamala Harris dari California, menerima pengarahan tentang ekonomi dan pandemi virus corona di The Queen theater di Wilmington, Delaware, pada Jumat (6/11/2020) pagi atau Kamis malam waktu setempat.
"Kami terus merasa sangat senang dengan posisi kami," kata Biden.
"Kami tidak ragu bahwa ketika penghitungan selesai, Senator Harris dan saya akan dinyatakan sebagai pemenang."
Trump Tuduh Pemilu Curang
Sementara, sebelumnya Trump telah melontarkan tuduhan tanpa bukti yang menyebut Pemilu telah dicurangi.
"Mereka mencoba mencuri pemilu," kata Trump dalam pernyataan di Gedung Putih pada Kamis (5/11/2020) malam waktu setempat, dua hari setelah pemungutan suara pemilu AS ditutup, demikian diberitakan Kompas.com.