Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Iran Desak Presiden Terpilih AS Cabut Sanksi dan Gabung Lagi dengan Kesepakatan Nuklir

Menteri Luar Negeri Iran mengatakan, akan sepenuhnya lanjutkan kesepakatan nuklir 2015, jika Presiden terpilih AS Joe Biden cabut sanksi Teheran.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Iran Desak Presiden Terpilih AS Cabut Sanksi dan Gabung Lagi dengan Kesepakatan Nuklir
NPR.ORG
Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif mengatakan, Iran akan sepenuhnya melanjutkan kesepakatan nuklir 2015, jika Presiden terpilih AS Joe Biden mencabut sanksi terhadap Teheran. 

TRIBUNNEWS.COM - Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif mengatakan, Iran akan sepenuhnya melanjutkan kesepakatan nuklir 2015, jika Presiden terpilih AS Joe Biden mencabut sanksi terhadap Teheran.

Menurut Zarif, pencabutan sanksi terhadap Iran dapat dilakukan dengan cepat melalui tiga perintah eksekutif Presiden AS.

Mengutip Al Jazeera, Biden berjanji untuk bergabung kembali dengan perjanjian nuklir 2015, yang disetujui oleh enam kekuatan dunia.

Kesepakatan nuklir tersebut juga dikenal sebagai P5+1.

Baca juga: Donald Trump Dilaporkan akan Serang Situs Nuklir Iran Pekan Lalu

Baca juga: PLT Nuklir Pertama di Jepang Lengkapi Fasilitas Anti Teror Dengan Biaya 240 Miliar Yen

Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif mengatakan, Iran akan sepenuhnya melanjutkan kesepakatan nuklir 2015, jika Presiden terpilih AS Joe Biden mencabut sanksi terhadap Teheran.
Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif mengatakan, Iran akan sepenuhnya melanjutkan kesepakatan nuklir 2015, jika Presiden terpilih AS Joe Biden mencabut sanksi terhadap Teheran. (NPR.ORG)

Tetapi, para diplomat sekaligus analis mengatakan, pencabutan sanksi nuklir tak mungkin terjadi dalam semalam.

Zarif tak menuntut kompensasi apa pun dari Amerika Serikat, tak seperti Presiden Hassan Rouhani yang menuntut imbalan "atas kerusakan yang diderita Teheran di bawah sanksi AS".

Secara implisit, Zarif berpendapat, Washington harus membayar kembali atas pendapatan minyak yang hilang.

"Jika Biden bersedia memenuhi komitmen AS, kami juga dapat segera kembali ke kesepakatan penuh kami dalam perjanjian dan negosiasi dimungkinkan dalam kerangka P5+1," ungkap Zarif dala, wawancara yang diunggah situs web Iran, Rabu (18/11/2020).

Berita Rekomendasi

"Kami siap membahas bagaimana AS dapat bergabung kembali dengan kesepakatan nuklir," kata Zarif.

"Situasi akan membaik dalam beberapa bulan ke depan. Biden dapat mencabut semua sanksi dengan tiga perintah eksekutif," jelas Zarif.

Baca juga: Iran Bantah Klaim Orang Nomor 2 Al-Qaeda Tewas di Teheran

Baca juga: Joe Biden atau Donald Trump yang Menang Pilpres AS 2020, Iran Tak Masalah: Bukan Urusan Kami

Presiden terpilih AS Joe Biden, Foto diambil pada 10 November 2020. Soal sanksi nuklir Iran, Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif mengatakan, Iran akan sepenuhnya melanjutkan kesepakatan nuklir 2015, jika Presiden terpilih AS Joe Biden mencabut sanksi terhadap Teheran.
Presiden terpilih AS Joe Biden, Foto diambil pada 10 November 2020. Soal sanksi nuklir Iran, Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif mengatakan, Iran akan sepenuhnya melanjutkan kesepakatan nuklir 2015, jika Presiden terpilih AS Joe Biden mencabut sanksi terhadap Teheran. (Angela Weiss / AFP)

Tak Ada Negosiasi

Dalam kesepakatan dengan AS dan kekuatan dunia lainnya, Iran setuju untuk menghentikan program nuklirnya dengan imbalan pencabutan sanksi.

Iran dilaporkan mulai melanggar kesepakatan nuklir, setelah Presiden AS ke-45 Donald Trump menarik diri pada 2018 dan memperbarui sanksi sepihak terhadap Teheran.

“Ini tidak membutuhkan negosiasi atau kondisi dan itu layak dilakukan," kata Zarif.

Baca juga: Prancis, Inggris, Jerman Sesalkan AS Akhiri 3 Sanksi Nuklir Iran

Baca juga: Oposisi Iran yang Tinggal di Eropa Ini Simpulkan Eks PM Lebanon Dibunuh atas Instruksi Teheran

Pengayaan Uranium

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas