Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ratu Elizabeth akan Menjamu Joe Biden Sebelum KTT G7

Ratu akan bersama Pangeran Wales, Duchess of Cornwall dan Duke dan Duchess of Cambridge.

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Ratu Elizabeth akan Menjamu Joe Biden Sebelum KTT G7
Steve Parsons / PRESS ASSOCIATION / AFP
Sebuah foto selebaran yang dirilis pada 9 Juni 2020, untuk merayakan ulang tahun ke-99 Pangeran Philip pada 10 Juni, menunjukkan Ratu Inggris Elizabeth II dan suaminya Pangeran Philip dari Inggris, Duke of Edinburgh di Quadrangle di Kastil Windsor, sebelah barat London pada bulan Juni. 1, 2020 

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Ratu Elizabeth Inggris akan menjamu Presiden baru Amerika Serikat (AS) Joe Biden dan para pemimpin dunia lainnya di Istana Buckingham, sebelum pertemuan puncak ekonomi besar G-7 pada Juni 2021.

Demikian surat kabar Sunday Times melaporkan seperti dilansir Reuters, Minggu (31/1/2021).

Ratu akan bersama Pangeran Wales, Duchess of Cornwall dan Duke dan Duchess of Cambridge.

Pihak istana menolak mengomentari laporan tersebut.

Sejak Biden menang dalam Pemilu AS 3 November lalu hingga dilantik 23 Januari lalu, banyak pemimpin dunia dan tokoh menyampaikan ucapkan selamat kepadanya. 

Baca juga: Presiden AS Pakai Masker Dobel, Efektif Tangkal Covid-19? Ini Penjelasan Penasihat Medis Joe Biden

Banyak pemimpin dunia bisa bertemu langsung dan berbicara dengan Biden melalui sambungan telepon membahas aneka isu dan kerja sama, termasuk Inggris.

Inggris telah mengumumkan rencana untuk mengadakan Pertemuan fisik atau langsung pertama G7 selama hampir dua tahun pada Juni 2021 di Cornwall, Inggris barat daya.

Berita Rekomendasi

Perdana Menteri Boris Johnson berharap pertemuan itu akan menempa konsensus bahwa ekonomi global harus pulih dari pandemi Covid-19 dengan cara yang pro-bebas dan berkelanjutan. (Reuters)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas