Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seharian ATM Bank Mizuho Error, Lembaga Finansial Jepang Minta Laporan

Lembaga finansial pemerintah Jepang, pengawas bank (FSA) akhirnya meminta laporan kejadian tersebut kepada pihak bank.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Seharian ATM Bank Mizuho Error, Lembaga Finansial Jepang Minta Laporan
Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo
Bank Mizuho di Shinjuku, Jepang. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Selama satu hari kemarin, Minggu (28/2/2021), ATM Bank Mizuho Jepang mengalami error di semua lokasi hingga nasabah tak bisa melakukan transaksi.

Lembaga finansial pemerintah Jepang, pengawas bank (FSA) akhirnya meminta laporan kejadian tersebut kepada pihak bank.

"Kami telah meminta segera laporan lengkap mengenai error yang terjadi di ATM Mizuho kemarin," papar sumber Tribunnews.com, Senin (1/3/2021).

Hari ini dengan hati-hati Bank Mizuho menjalankan kembali ATM nya dan menyatakan telah dapat digunakan kembali dengan normal.

Karena kegagalan sistem kemarin pada anjungan tunai mandiri (ATM) menjadikannya tak bisa dipakai di Jepang.

Baca juga: Tahun 2023, 40 Persen Anggota Parlemen Tokyo Jepang adalah Wanita

Baca juga: Daihatsu Perbarui Tampilan dan Fitur Keamanan Altis di Jepang

Bahkan seorang nasabah bank tersebut cukup kesal, kartunya "tertelan" ke dalam ATM tersebut dan petugas lama sekali tidak datang walau sudah ditelepon.

Berita Rekomendasi

Lembaga Jasa Keuangan meminta bank untuk melaporkan penyebab dan pencegahan terulangnya kembali berdasarkan "perintah permintaan laporan".

Beberapa anggota masyarakat nasabah bank tidak dapat mencairkan setoran, buku bank dan kartu tunai tidak dapat dikeluarkan dari ATM, dan menunggu lama.

Lembaga Jasa Keuangan sangat mengharapkan meminta Bank Mizuho untuk memberikan laporan rinci tentang penyebab kegagalan sistem dan serangkaian tanggapan.

Sementara itu Forum bisnis WNI di Jepang baru saja meluncurkan pre-open Belanja Online di TokoBBB.com yang akan dipakai berbelanja para WNI di Jepang. Info lengkap lewat email: bbb@jepang.com

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas