POPULER INTERNASIONAL: Prosesi Pemakaman Anggota Geng yang Tewas | Dubes RI Protes ke Presiden BWF
Simak berita populer internasional selama 24 jam terakhir, dari prosesi pemakaman anggota geng yang tewas hingga dubes RI protes kepada presiden BWF.
Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Meski demikian, Nor Azira mengatakan menerima dengan berlapang dada kepergian anaknya.
Baca juga: Kamar Mandi Lapas Terkunci dari Dalam, saat Pintu Didobrak Ternyata Ada Narapidana Tewas Tergantung
Baca juga: Seorang ASN Ditemukan Tewas Terkunci di Kamar Kos, Berawal dari Bau Tak Sedap dan Kerumunan Lalat
4. Dubes RI Protes Presiden BWF
Duta Besar Indonesia (Dubes RI) untuk Inggris, Desra Percaya, melayangkan surat protes kekecewaan kepada Presiden Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Poul Erik Hoyer Larsen.
Dubes Desra mengatakan bahwa narasi surat yang dilayangkan pada Larsen cukup keras, yang berkaitan dengan didepaknya skuat timnas dari turnamen All England di Birmingham.
Selain kepada Larsen, surat tersebut juga diberikan kepada Chief Executive of Badminton England, Adrian Christy, yang inti dari surat itu menyampaikan kekecewaan yang mendalam.
“Saya segera melayangkan surat yang cukup keras kepada Presiden BWF, Poul Erik Hoyer Larsen dan Chief Executive of Badminton England,” kata Desra pada konferensi pers, Kamis (18/3/2021).
Dalam surat tersebut juga akan disampaikan fakta terkait PCR test dan sejumlah protokol kesehatan yang telah dilakukan atlet Indonesia, termasuk pemberian vaksin yang sudah dilakukan.
Indonesia juga menyampaikan ketida adilan atas indikasi pemain lain yang dinyatakan positif covid-19, tetapi diberikan akses untuk dilakukan pengujian ulang.
Berita lain terkait berita populer hari ini
(Tribunnews.com)