Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Benjamin Netanyahu, Jabat Perdana Menteri Israel Selama 12 Tahun

Pemerintahan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu selama 12 tahun diperkirakan bakal segera berakhir, simak profil Netanyahu berikut ini.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Sri Juliati
zoom-in Profil Benjamin Netanyahu, Jabat Perdana Menteri Israel Selama 12 Tahun
Yonathan SINDEL/POOL/AFP
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menyampaikan pidato di Knesset (Parlemen Israel) di Yerusalem pada 22 Desember 2020. 

Pada 1967, Netanyahu kembali ke Israel untuk bertugas di unit elit Pasukan Pertahanan Israel, sebagai komandan di unit elit, yaitu Sayeret Matkal.

Ia mengambil bagian dalam sejumlah operasi militer, termasuk penyelamatan dramatis sebuah jet penumpang Sabena yang dibajak pada 1972.

Dengan nama sandi "Operasi Isotop," penyelamatan itu dipimpin oleh Ehud Barak.

Baca juga: Netanyahu Petik Keuntungan Politik Pribadi Atas Perang Besar Israel-Palestina

Presiden AS Donald Trump bersama Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.
Presiden AS Donald Trump bersama Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu. (Haaretz/Mark Israel Salem)

Pekerjaan Diplomatik Netanyahu

Netanyahu kembali ke Amerika Serikat pada tahun yang sama dan melanjutkan untuk menerima gelar dalam arsitektur dan administrasi bisnis dari Massachusetts Institute of Technology.

Pada 1976, ia dipekerjakan oleh Boston Consulting Group.

Ia kembali ke Israel setelah kematian Yoni, saudara laki-laki tertuanya, yang terbunuh saat mencoba membebaskan sandera dari pesawat Air France yang dibajak di Uganda.

BERITA REKOMENDASI

Netanyahu menjadi sangat terlibat dalam upaya kontraterorisme internasional, yang membantu meluncurkan karier politiknya.

Setelah bertugas di kedutaan Israel di Washington, DC (1982-84), ia menjadi duta besar Israel untuk PBB (1984-1988).

Selama berada di PBB, Netanyahu berhasil memimpin kampanye untuk mendeklasifikasi arsip PBB tentang kejahatan perang Nazi.

Baca juga: Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu Dilempari Botol saat Kunjungi Lokasi Tragedi Lag BOmer

Perdana Menter Israel Benjamin Netanyahu (kiri) bersama mantan penasehat Dewan Keamanan Nasional (NSC) Israel Yaakov Nagel dalam sebuah rapat kabinet diJerusalem, 18 September 2016. (Marc Israel Sellem/Flash90)
Perdana Menter Israel Benjamin Netanyahu (kiri) bersama mantan penasehat Dewan Keamanan Nasional (NSC) Israel Yaakov Nagel dalam sebuah rapat kabinet diJerusalem, 18 September 2016. (Marc Israel Sellem/Flash90) (Marc Israel Sellem/Flash90)

Karier Politik Netanyahu

Pada 1988, Netanyahu terpilih sebagai anggota Knesset (parlemen Israel) oleh partai sayap kanan Likud dan menjabat sebagai wakil menteri untuk urusan luar negeri.


Lima tahun kemudian, dia terpilih sebagai ketua partai Likud dan calon perdana menterinya.

Pada 1996, ia terpilih sebagai Perdana Menteri Israel, mengalahkan kandidat Partai Buruh, Shimon Peres.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas