Little Amal, boneka raksasa yang menggambarkan seorang gadis pengungsi Suriah, tiba di atas panggung saat Brianna Fruean, anggota Samoa dari Pacific Climate Warriors, menyampaikan pidato selama Konferensi Perubahan Iklim PBB COP26 di Glasgow pada 9 November 2021. (Photo by Ben STANSALL / AFP)
TRIBUNNEWS.COM, GLASGOW - Little Amal, boneka raksasa yang menggambarkan seorang gadis pengungsi Suriah mencuri perhatian di KTT Perubahan Iklim COP26, di Glasgow, Selasa (9/11/2021).
Boneka yang menggambarkan gading berusia 9 tahun itu menjadi perhatian peserta KTT dan aktivis lingkungan yang melakukan demonstrasi.
Boneka setinggi 3,5 meter telah berjalan sejauh 8.000 kilometer melintasi sejumlah negara Eropa.
Boneka yang menyuarakan anak-anak pengungsi itu berada di KTT Perubahan Iklim juga untuk menyuarakan pentingnya menghentikan perebutan sumber daya yang menjadi salah satu terjadinya perang dan konflik bersenjata.