Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Badai Musim Dingin Melanda AS dan Kanada, Ribuan Penerbangan Dibatalkan

Jutaan orang di AS dan Kanada dilanda badai musim dingin yang membawa salju dan es tebal. Ribuan penerbangan dibatalkan dan listrik padam.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Badai Musim Dingin Melanda AS dan Kanada, Ribuan Penerbangan Dibatalkan
AFP
Pemandangan musim dingin dari Charlotte saat badai musim dingin Izzy menciptakan kondisi berbahaya di Charlotte, NC, Amerika Serikat pada 16 Januari 2022. - AS dan Kanada dilanda badai musim dingin, ribuan penerbangan terpaksa batal. 

TRIBUNNEWS.COM - Jutaan orang di Amerika Serikat (AS) dan Kanada di bawah peringatan cuaca.

Badai musim dingin membawa salju dan es tebal ke beberapa bagian AS dan Kanada.

Ribuan penerbangan telah dibatalkan, dan pemadaman listrik dilaporkan di beberapa negara bagian tenggara.

Sementara Virginia, Georgia, dan Carolina Utara dan Selatan menyatakan keadaan darurat, seperti dilansir dari BBC.

Layanan Cuaca Nasional AS (NWS) mengatakan badai akan melanda sebagian besar sepertiga bagian timur negara itu selama dua hari ke depan, dengan lebih dari 30 cm salju diperkirakan di beberapa daerah.

Sistem badai besar mendekati AS timur dari Midwest.

Baca juga: Industri Farmasi Kanada Kembangkan Alat Pencegah Covid-19 Lewat Hidung

Baca juga: CDC Prediksi 62.000 Warga Amerika Serikat Meninggal Akibat Covid-19 Selama Bulan Depan

NWS memperingatkan, salju dan es dapat mengakibatkan perjalanan berbahaya, pemadaman listrik, dan kerusakan pohon.

Berita Rekomendasi

Ada juga prakiraan banjir pesisir di beberapa daerah, termasuk kota New York dan beberapa bagian Connecticut, dengan peringatan bahwa jalan dan infrastruktur dapat terpengaruh.

Di provinsi Ontario Kanada, yang berbatasan dengan negara bagian New York, Environment Canada mengeluarkan peringatan badai pada Minggu (16/1/2022) pagi di sebagian besar wilayah selatan, di mana salju diperkirakan akan turun pada Minggu malam waktu setempat.

Salju pada 16 Januari 2022 di Greenville, Carolina Selatan.
Pejalan kaki menyeberang jalan saat pengendara melewati salju pada 16 Januari 2022 di Greenville, Carolina Selatan. Badai musim dingin membawa salju, hujan es dan hujan beku ke beberapa bagian Carolina dan Georgia di mana hampir 200.000 orang kehilangan listrik. Sean Rayford/Getty Images/AFP

Toronto, ibu kota provinsi dan kota terbesar di Kanada, diperkirakan akan turun salju setinggi 20 cm.

Menurut data pelacakan penerbangan, maskapai penerbangan AS telah membatalkan setidaknya 2.400 penerbangan pada Minggu pagi akibat cuaca ekstrem.

Bandara Internasional Charlotte Douglas di North Carolina termasuk di antara yang paling parah, dengan hampir 90 persen penerbangan dibatalkan, dan sebuah pesan di situs webnya mendesak penumpang untuk memeriksa dengan maskapai mereka sebelum melakukan perjalanan ke bandara.

Baca juga: Berita Foto : Puluhan Orang Tewas Terjebak di Mobil Saat Badai Salju di Pakistan

Baca juga: Badai Salju Melanda Wilayah Timur AS, Penerbangan Batal dan Kantor Pemerintah Federal Ditutup

Pada konferensi pers di negara bagian tetangga pada hari Sabtu, Gubernur Carolina Selatan Henry McMaster meminta penduduk untuk menjauh dari jalan.

"Ini akan menjadi badai yang sangat buruk di bagian atas negara bagian itu," katanya.

Dia menambahkan bahwa itu adalah kabar baik bahwa badai itu diperkirakan akan melanda pada akhir pekan dan hari libur umum pada Senin, di mana sedikit orang yang berpergian.

"Mudah-mudahan, badai akan kurang, tapi juga bisa bertambah. Kami tidak tahu," kata Gubernur Georgia Brian Kemp saat mengumumkan persiapan untuk negara bagiannya.

(Tribunnews.com/Yurika)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas