PROFIL Clarke Gayford, Tunangan PM Selandia Baru Jacinda Ardern, Batal Menikah karena Omicron
Rencana pernikahan PM Selandia Baru Jacinda Ardern dan Clarke Gayford batal akibat Omicron. Siapa kah Clarke Gayford? Ini profilnya.
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern pada hari Minggu (23/1/2022) menginformasikan bahwa ia telah membatalkan pernikahannya dengan Clarke Gayford akibat gelombang baru kasus COVID-19-Omicron di negara itu.
Ardern (41) bertunangan dengan Gayford (44) saat liburan Paskah tahun 2019 lalu.
Pasangan itu juga sudah memiliki seorang putri berusia dua tahun.
Namun siapa sebenarnya Clarke Gayford dan bagaimana ia bertemu dengan Ardern?
Berikut profil dan fakta-fakta seputar Clarke Gayford, dikutip Tribunnews dari republicworld.com dan thefamouspeople.com.
Clarke Gayford adalah penyiar radio dan televisi dari Selandia Baru.
Ia terkenal sebagai pembawa acara program memancing di TV populer 'Fish of the Day.'
Baca juga: PM Selandia Baru Jacinda Ardern Batalkan Rencana Pernikahan akibat Penyebaran Omicron
Baca juga: Jacinda Ardern Diinterupsi Sang Putri Saat Siaran Langsung Soal Tanggapan Covid Selandia Baru
Pada tahun 2016, Fish of the Day memenangkan penghargaan Best Lifestyle Show di Houston International Film Festival.
Popularitas acara itu meningkat ketika diputar di lebih dari 35 negara setelah dibeli oleh National Geographic Channel.
Gayford juga menjadi pembawa acara di stasiun radio, seperti Channel Z, The Edge, More FM, dan George FM.
Selain Fish of the Day, dia juga menjadi pembawa acara banyak acara televisi lainnya termasuk United Travel Getaway, Ultimate Guiness World Records (versi Kiwi), Extraordinary Kiwis, dan Seven Sharp.
Ia saat ini tinggal di Wellington bersama dengan Jacinda Ardern dan putri mereka, Neve Te Aroha.
Masa Kecil dan Awal Karier Clarke Gayford
Clarke Timothy Gayford lahir pada 24 Oktober 1977, di Gisborne, Selandia Baru.