Hari ke-13 Invasi Rusia ke Ukraina: Pasukan Putin Luncurkan Ratusan Rudal di Cherhihiv
Rangkuman hari ke-13 invasi Rusia ke Ukraina, Selasa (8/3/2022). Pasukan Vladimir Putin menyerang kota-kota besar.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Daryono
Pasukan Ukraina tengah berjuang mempertahankan Odessa, kota pelabuhan terbesar di Ukraina, dari kapal-kapal Rusia.
Tapi, pasukan lapis baja Rusia yang berada di sekitar Kyiv, tetap berhenti tak membuat kemajuan.
Baca juga: 8 Nama Elite Rusia yang Dikenai Sanksi, Ada Juru Bicara hingga Sekutu Dekat Putin
Baca juga: Konflik Rusia-Ukraina Picu Ketidakstabilan Perdagangan hingga Kegiatan Ekspor China
Lebih Banyak Pembicaraan
Negosiator Rusia mengatakan mereka tak punya perkembangan positif untuk dilaporkan, setelah pembicaraan dengan Ukraina.
Mereka juga memperingatkan Ukraina untuk tidak mengharapkan hasil dari putaran berikutnya.
Pembicaraan itu "tidak mudah", ujar Vladimir Medinsky.
Putaran keempat pembicaraan akan berlangsung secepatnya, kata Rusia.
Para menteri luar negeri Rusia dan Ukraina diperkirakan akan bertemu di Turki pada Kamis (10/3/2022).
Korban Tewas
Intelijen militer Ukraina mengklaim mereka telah membunuh seorang jenderal Rusia di dekat kota Kharkiv yang terkepung.
Namun, kementerian pertahanan Rusia tidak bisa segera dihubungi untuk mengonfirmasi kebenaran tersebut.
Ukraina mengatakan pasukannya telah membunuh lebih dari 11.000 tentara Rusia.
Baca juga: Kapal Tanker Minyak SCF Milik Rusia Dilarang Berlabuh di Kanada
Baca juga: Berita Foto : Cegah Pasukan Rusia Masuki Kyiv, Warga Pasang Barikade Tank
Sementara itu, Rusia telah mengonfirmasi sekitar 500 kerugian.
Dari kedua belah pihak, tak ada yang mengungkapkan korban Ukraina.