Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi akan Temui Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Tengah Perang dengan Rusia

Jokowi dijadwalkan akan berkunjung ke Moskow untuk bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin 30 Juni bulan ini.

Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jokowi akan Temui Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Tengah Perang dengan Rusia
Foto Kolase Tribunnews.com
Presiden Jokowi (tengah) dijadwalkan akan menemui Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy (kiri) dan Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan) pada akhir Juni 2022. 

Indonesia dan Rusia disebut telah mempertahankan hubungan politik dan ekonomi yang intensif.

Sumber Kremlin juga menyinggung bahwa pada tahun ini Indonesia memegang jabatan Presidensi G20 dan akan menjadi tuan rumah Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

Putin diklaim telah diundang untuk berpartisipasi dalam KTT G20.

"Kami pasti akan pergi," ungkap sumber Kremlin.

Tetapi Rusia belum memutuskan bakal hadir dalam format apa, apakah secara langsung atau secara virtual.

"KTT akan berlangsung pada 15-16 November, ada banyak waktu, kita lihat saja," beber sumber Kremlin.

Namun sejumlah informasi mencuat bahwa pertemuan itu juga kemungkinan akan membahas soal perang Rusia dengan Ukraina.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas