Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

25 Ton Gas Klorin di Pelabuhan Yordania Bocor, 12 Orang Tewas dan Ratusan Lainnya Luka-luka

Kebocoran gas klorin di pelabuhan Aqaba Yordania menewaskan 12 orang dan melukai 251 lainnya. kebocoran terjadi usai sebuah tangki jatuh dari crane.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in 25 Ton Gas Klorin di Pelabuhan Yordania Bocor, 12 Orang Tewas dan Ratusan Lainnya Luka-luka
AFP
Pakar forensik Yordania dan personel darurat memeriksa lokasi ledakan gas beracun di pelabuhan Laut Merah Aqaba pada 28 Juni 2022. Ledakan gas klorin menewaskan 12 orang dan melukai lebih dari 250, kata pihak berwenang, ketika sebuah tangki jatuh dari crane melepaskan awan kuning beracun di pelabuhan Aqaba Yordania. 

TRIBUNNEWS.COM - Terjadi kebocoran gas klorin dari tangki penyimpanan di pelabuhan Aqaba Yordania, Senin (27/6/2022).

Akibat insiden tersebut sedikitnya 12 orang tewas dan 251 terluka.

Kebocoran terjadi setelah tangki berisi 25 ton gas klorin yang diekspor ke Djibouti jatuh saat diangkut dengan crane, kata para pejabat.

Klorin adalah bahan desinfektan dan pemurnian air yang banyak digunakan, tetapi jika terhirup, gas berubah menjadi asam klorida.

Bahan ini dapat menyebabkan pembakaran internal dan tenggelam melalui pelepasan air secara reaksioner di paru-paru.

Baca juga: Rusia Kurangi Pasokan, Harga Gas di Jerman Bisa Naik hingga 3 Kali Lipat

Sebuah video yang diposting di halaman Twitter penyiar negara Jordan TV menunjukkan tangki penyimpanan jatuh dari winch dan terbanting ke geladak kapal, diikuti oleh gas berwarna kuning naik ke udara saat orang-orang melarikan diri.

Mengutip CNA, pejabat kementerian kesehatan mengatakan bahwa mereka memperkirakan hanya segelintir orang yang masih dirawat di rumah sakit pada Selasa (28/6/2022).

Berita Rekomendasi

Silo biji-bijian Aqaba Yordania menghentikan pekerjaan untuk memungkinkan pemeriksaan biji-bijian dan tanda-tanda kontaminasi.

Baca juga: Larangan Impor Emas Rusia Tidak Cukup untuk Melemahkan Perekonomian Moskow

Tangkapan layar insiden kebocoran gas klorin dari tangki penyimpanan di pelabuhan Aqaba Yordania yang menewaskan sedikitnya 12 orang dan melukai 251 orang, Senin (27/6/2022).
Tangkapan layar insiden kebocoran gas klorin dari tangki penyimpanan di pelabuhan Aqaba Yordania yang menewaskan sedikitnya 12 orang dan melukai 251 orang, Senin (27/6/2022). (Twitter Jordan TV via Kompas.com)

Meski begitu, lalu lintas laut di pelabuhan Aqaba terus berlanjut, kata para pejabat.

Tidak ada kapal yang membongkar muatan biji-bijian pada saat kejadian, tambah mereka.

Pelabuhan Aqaba di ujung utara Laut Merah telah lama menjadi rute transit utama untuk impor dan ekspor Irak.

Perdana Menteri Yordania Bisher al-Khasawneh tiba di Aqaba dan menuju ke rumah sakit tempat beberapa orang yang terluka dirawat, lapor TV pemerintah.

Al-Khasawneh juga membentuk tim investigasi atas insiden tersebut yang dipimpin oleh menteri dalam negeri, kata menteri informasi yang dikutip TV pemerintah.

(Tribunnews.com/Yurika)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas