Cerita Dokter Adrian Setiaji Selamat dari Tragedi Itaewon, Sempat Berfikir Ramainya Wajar
Dokter Adrian Setiaji menjadi salah satu WNI yang selamat dalam tragedi Itaewon, Korea Selatan. Pemilik akunm @doktermedok ini bersykur bisa selamat.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Beta menyaksikan, saat hari Minggu atau sehari setelah tragedi Haloween Itaewon itu, kawasan Itaewon dipadati oleh banyak warga, pejalan kaki dan korban yang masih ada sejak malam sebelumnya.
Usai tragedi Haloween Itaewon, orang-orang yang kecewa berkumpul di belakang garis polisi di seberang jalan, menunggu kabar terbaru.
Beta yang berencana menikmati kawasan perbelanjaan dan hiburan hits itu malah melihat kejadian yang tidak akan ia lupa selama hidupnya.
"Saya ke sana mungkin jam 9 sampai 10 malam di Stasiun Itaewon. Itu sangat ramai. Dari sudut gang, kami melihat banyak orang berusaha keluar dari sana. Itu sangat memilukan," katanya saat wawancara dengan The Korea Times, Minggu.
Laporan Korea Times, pejabat setempat telah mengonfirmasi bahwa sebanyak 154 orang telah tewas dan 133 orang terluka pada tragedi yang terjadi di Itaewon.
Dalam tragedi di Itaewon, korban didominasi remaja dan dewasa muda berusia 20-an tahun.
Perdana Menteri Korea Selatan Han Duck-soo menjanjikan penyelidikan menyeluruh terhadap pesta Halloween yang berujung mengerikan itu.
(Tribunnews.com/Tio, Rina Ayu)