Kronologi Rapper Takeoff Tewas Tertembak di Kepala, hingga Unggahan Terakhir 9 Jam yang Lalu
Seorang Rapper yang berasal dari Amerika Serikat (AS) Takeoff, tewas seusai tertembak di bagian kepala.
Penulis: garudea prabawati
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Takeoff, Rapper dari Amerika Serikat (AS), tewas seusai tertembak di Houston, Texas, Selasa (1/11/2022) dini hari waktu setempat.
Dilaporkan Rapper dari grup Migos tersebut tewas di usia 28 tahun, seusai tertembak di bagian kepala.
Menurut juru bicara Departemen Kepolisian Houston, Takeoff kala itu sedang berada di sebuah pesta pribadi di arena bowling di pusat kota Houston.
Takeoff datang di pesta tersebut bersama dengan anggota grup Migos lainnya yakni Quavo.
Lantas sekitar pukul 02:35 waktu setempat, penyelidik mengatakan tembakan mulai terdengar selama afterparty yang dihadiri oleh sekitar 40 orang tersebut.
Baca juga: Rapper Takeoff Migos Meninggal Dunia karena Tertembak, Berawal dari Kerusuhan di Arena Bowling
Dikutip dari billboard, polisi mengatakan seseorang mulai menembak, memicu para tamu untuk melarikan diri.
Takeoff pun menjadi korban tewas, tertembak di kepala atau leher.
Dua korban tak dikenal lainnya dilaporkan diangkut ke rumah sakit setempat dengan kendaraan pribadi.
Lantas menurut TMZ , Takeoff dan Quavo berada di 810 Billiards & Bowling Houston.
Mereka bersama di sebuah pesta ulang tahun.
Unggahan Terakhir
Tampak, pantuan Tribunnews dari instagram Takeoff @yrntakeoff, dirinya masih sempat mengunggah story instagram sebelum tewas.
Dalam unggahan tersebut tampak baru 9 jam yang lalu.
Seperti dikutip dari USA Today, Migos merupakan grup musik yang dinominasikan Grammy, dan dikenal dengan lagu-lagu mega-hit 2010-an berjudul Versace dan Bad and Boujee.
Grup ini juga mencakup anggota yang masih keluarga, yakni Takeoff, lantas Quavo paman Takeoff, dan dan Offset sepupu Quavo dan juga suami dari Cardi B.
Album studio debut Migos yakni Yung Rich Nation, dirilis pada 2015 dan menampilkan Chris Brown dan Yung Thug.
Selain beberapa album mixtape, Migos juga merilis tiga album studio lagi yakni Culture (2017), yang menampilkan singel utama 'Bad and Boujee'.
Bad and Boujee menghabiskan tiga minggu di urutan pertama Billboard Hot 100.
(Tribunnews.com/Garudea Prabawati)