Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-357, AS: Moskow Kalah Secara Strategis, Operasional, dan Taktis

Kepala Staf Gabungan Amerika Serikat (AS), Jenderal Mark Milley mengatakan Rusia kalah secara strategis, operasional dan taktis.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Nuryanti
zoom-in Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-357, AS: Moskow Kalah Secara Strategis, Operasional, dan Taktis
YASUYOSHI CHIBA / AFP
Seorang prajurit Ukraina dari Layanan Penjaga Perbatasan Negara bekerja di Bakhmut pada 9 Februari 2023, di tengah invasi Rusia ke Ukraina. - Kepala Staf Gabungan Amerika Serikat (AS), Jenderal Mark Milley mengatakan Rusia kalah secara strategis, operasional dan taktis. Selengkapnya, simak rangkuman update perang Rusia vs Ukraina hari ke-357 berikut ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Tinggal menghitung hari, invasi Rusia ke Ukraina akan genap satu tahun.

Presiden Rusia, Vladimir Putin melancarkan 'operasi militer khusus' ke Ukraina pada 24 Februari 2022.

Per hari ini, Rabu (15/2/2023), perang sudah memasuki hari ke-357.

Kepala Staf Gabungan Amerika Serikat (AS), Jenderal Mark Milley menyebut, Rusia kalah secara strategis, operasional, dan taktis.

Berbicara pada konferensi pers bersama dengan Menteri Pertahanan Amerika, Lloyd Austin, Milley menyebut Rusia membayar harga sangat mahal di medan perang di Ukriana.

Selengkapnya, simak rangkuman update perang Rusia vs Ukraina hari ke-357 berikut ini, dikutip dari The Guardian:

Baca juga: Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-356: Rusia Mulai Serangan Besar, Ukraina Latihan dengan Polandia

Menteri Pertahanan AS berharap Ukraina menyerang Rusia musim semi mendatang

Berita Rekomendasi

Lloyd Austin mengaku mengharapkan Ukraina untuk melakukan serangan terhadap Rusia di musim semi.

Berbicara pada konferensi pers setelah pertemuan kelompok kontak pertahanan Ukraina, Austin mengatakan Rusia memperkenalkan sejumlah pasukan baru ke medan perang tetapi banyak yang kurang terlatih dan tidak lengkap.

"Rusia telah menimbulkan satu tahun tragedi dan teror di tetangganya Ukraina," katanya.

Jerman memasok jet tempur ke Ukraina bukan fokus utama

Menteri Pertahanan Jerman, Boris Pistorius mengatakan pada Selasa (14/2/2023) bahwa memasok Ukraina dengan jet tempur bukanlah fokus saat ini.

Baca juga: Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-355: Wagner Rebut Desa Krasna Hora, Iran Selundupkan Drone

Seorang prajurit Ukraina dari Layanan Penjaga Perbatasan Negara bekerja di Bakhmut pada 9 Februari 2023, di tengah invasi Rusia ke Ukraina.
Seorang prajurit Ukraina dari Layanan Penjaga Perbatasan Negara bekerja di Bakhmut pada 9 Februari 2023, di tengah invasi Rusia ke Ukraina. (YASUYOSHI CHIBA / AFP)

Pistorius menerangkan bahwa hal tersebut pasti akan dibahas.

"Mengamankan wilayah udara Ukraina adalah prioritasnya," katanya kepada televisi ARD Jerman.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas