Potret Wanita Tentara Ukraina di Masa Perang: Pakai Pakaian Dalam Pria, Difitnah Tewas Terbelah
Wanita di tentara Ukraina tidak mendapatkan seragam yang sesuai gender mereka. Seragam militer hanya ditujukan buat laki-laki, termasuk celana dalam
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Evgeniya lainnya, Evgeniya Velyka dari badan amal Arm Women Now - yang memberikan bantuan kepada tentara wanita Ukraina, setuju pengakuan sang tentara.
"Dalam masyarakat ada pendapat yang kuat bahwa anak perempuan pergi ke tentara untuk mencari suami."
Dia mengatakan wanita juga memberitahunya tentang kasus kekerasan fisik.
“Kami tidak dapat membayangkan skala masalahnya karena tidak semua tentara wanita ingin membicarakan hal ini,” katanya.
Wakil Menteri Pertahanan Ukraina, Hanna Malyar, mengatakan kepada BBC bahwa itu hanyalah "beberapa kasus" berbeda dengan "ratusan ribu" yang dikerahkan.
Pakai Pakaian Dalam Pria
Wanita di tentara Ukraina tidak mendapatkan seragam yang sesuai gender mereka.
Mereka mendapat seragam laki-laki yang tidak pas, termasuk pakaian dalam, termasuk sepatu serta rompi antipeluru yang kebesaran.
Bahkan wakil menteri pertahanan, Hanna Malyar, mengatakan seragam lapangan untuknya juga dirancang untuk pria sehingga harus dia ubah karena memiliki tubuh yang tidak tinggi.
Dia menambahkan bahwa seragam untuk upacara militer bagi wanita tentara termasuk sepatu bertumit (heels).
Jika wanita di ketentaraan ingin mengenakan seragam wanita, mereka saat ini harus membeli perlengkapan mereka sendiri secara online, atau bergantung pada badan amal atau crowdfunding.
Inilah mengapa Andriana ikut mendirikan sebuah badan amal yang disebut Veteranka [Gerakan Veteran Wanita Ukraina], yang mengkampanyekan persamaan hak bagi personel militer wanita, dan untuk mereformasi undang-undang tentara Ukraina agar sejalan dengan NATO.
Tapi Malyar mengatakan pemerintah telah membuat kemajuan. \
Seragam untuk wanita tentara telah dikembangkan, diuji dan akan diproduksi massal dalam waktu dekat - meskipun dia tidak dapat menentukan kapan.
Sang Sniper, Evgenya Emerald mengatakan bahwa meskipun ada masalah seperti itu, "perang tidak memiliki jenis kelamin".
"Perang tidak peduli apakah Anda laki-laki atau perempuan. Ketika misil menghantam sebuah rumah, tidak peduli apakah ada perempuan, laki-laki, anak-anak - semua orang mati.
"Dan itu sama di garis depan - jika Anda bisa efektif dan Anda seorang wanita, mengapa Anda tidak membela negara Anda, orang-orang Anda?".
(oln/*)