4 Destinasi Wisata di Istanbul Turki dalam 1 Hari: Masjid Biru Ditutup untuk Turis saat Waktu Salat
Sebagai informasi, untuk yang ingin tur ke beberapa destinasi wisata dalam satu hari, cobalah mengunjungi kompleks Blue Mosque atau Masjid Biru.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Tiara Shelavie
Laporan langsung wartawan Tribunnews.com - Andari Wulan Nugrahani
TRIBUNNEWS.COM, Turkiye - Setelah menempuh perjalanan 12 jam bersama maskapai Turkish Airlines, akhinya Tribunnews.com dapat menunjukkan tempat yang mengagumkan di Istanbul.
Saat ini, Tribunnews.com berkesempatan mendatangi satu di antara situs yang sangat indah di kota Istanbul Turki.
Ya, benar.
Selamat datang di Blue Mosque atau Masjid Biru yang terletak di Binbirdirek, At Meydani, Fatih di Istanbul, Turki.
Sebagai informasi, untuk yang ingin tur ke beberapa destinasi wisata dalam satu hari, cobalah mengunjungi kompleks ini.
Masjid Biru lokasinya dekat dengan Hagia Sophia, Basilica Cistern, dan Grand Bazaar.
Selain memasuki empat destinasi tersebut, Tribunnews.com juga menikmati Historical Peninsula Tour, yang menyimpan peninggalan masa Ottoman dan Bizantium di Istanbul.
Jadi, dalam tur satu hari saja, Tribunner sudah bisa menjelajahi secuil sudut Istanbul.
Jalan Kaki
Mendatangi empat destinasi ini cukup dengan berjalan kaki dari satu tempat ke tempat lainnya.
Di kesempatan ini, pertama-tama Tribunnews.com memasuki area Masjid Biru.
Datanglah saat masih pagi karena banyak turis mancanegara mengantre untuk bisa masuk.
Masjid Biru juga dikenal sebagai Masjid Sultan Ahmed.
Masjid Biru adalah mahakarya ikonik arsitektur Ottoman yang dibangun pada awal abad ke-17 silam.
Nama monumen ini diambil dari keramik Iznik berwarna biru yang menghiasi interiornya.
Keramik ini menampilkan pola dan kaligrafi yang rumit, yang memanjakan visual kita.
Ada lebih dari 21.000 keramik menghiasi tingkat atas dan langit-langit masjid.
Motif yang banyak digunakan di interior Masjid Biru merupakan tumbuhan, bunga tulip, mawar dan anyelir.
Tulip menyimbulkan Tuhan, mengingat tulip selalu satu bunga.
Anyelir dan mawar menyimbolkan Rasulullah.
Bau keringat Rasulullah berbau mawar dan napasnya seperti bunga anyelir.
Masjid Biru adalah satu-satunya masjid di Istanbul dengan enam menara.
Bagian dalam Masjid Biru juga begitu mengesankan.
Tampak jendela kaca, lampu gantung besar, dan kubah tengah raksasa.
Desain arsitekturnya menggabungkan gaya Ottoman dan Bizantium.
Arsitekturnya menampilkan pengaruh transkultural dan kekayaan budaya Istanbul.
Masjid Biru pun berfungsi sebagai masjid aktif yang dapat menampung ribuan pengunjung setiap hari.
Di waktu salat, Masjid Biru akan ditutup untuk turis.
Mereka yang ingin beribadah di Masjid Biru masih boleh diizinkan masuk dan berdoa di dalam.
Setelah waktu salat berakhir, Masjid Biru kembali dibuka untuk turis yang ziarah.
Pastikan untuk memesan tiket Masjid Biru secara online terlebih dahulu untuk menghindari waktu tunggu yang lama.
Masjid Biru sudah dibuka pukul 09.00 hingga 17.00 waktu setempat.
Tapi ingat, operasional untuk wisata akan tutup selama waktu salat.
Menarik sekali bukan?
Tribunnews.com punya tips untuk yang ingin berkunjung ke mari.
Tribunners bisa datang dari pukul 09.30 hingga 11.00 waktu setempat.
Tur ke Masjid Biru bisa dilakukan sekitar 1-2 jam saja, kemudian dilanjutkan dengan destinasi lain yang dekat dengan situs ini.
Turki ini setengah Eropa, wisata di sini sangat terjangkau.
Bila Tribunners mau langsung ke Turki sekarang juga, segera pesan tiket penerbangan langsung ke Turki lewat Turkish Airlines.
Turkish Airlines melayani penerbangan ke 119 negara, 226 kota, dan 45 layanan domestik.
Sebagai pengingat, saat ini Turki sedang musim gugur.
Udaranya dingin, dengan suhu di 15 derajat Celcius di siang hari dan 14 derajat Celcius di malam hari.
Bawa baju hangat yang banyak ya, Tribunners.
(*)