Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hizbullah Balas Serangan Udara Israel, Tembakkan Puluhan Roket Katyusha ke Kiryat Shmona

Serangan Hizbullah diketahui sebagai tanggapan atas serangan udara Israel di Lebanon.

Penulis: Nuryanti
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Hizbullah Balas Serangan Udara Israel, Tembakkan Puluhan Roket Katyusha ke Kiryat Shmona
AFP/JALAA MAREY
Ilustrasi - Serangan roket dari Lebanon selatan di kota Kiryat Shmona Israel di Israel utara pada 2 November 2023. Serangan Hizbullah sebagai tanggapan atas serangan udara Israel di Lebanon. 

TRIBUNNEWS.COM - Kelompok Hizbullah Lebanon menembakkan puluhan roket ke Kota Kiryat Shmona di Israel utara.

Serangan Hizbullah itu sebagai tanggapan atas serangan udara Israel yang menewaskan 10 warga sipil dan tiga pejuang Hizbullah di Lebanon selatan.

Hizbullah menyampaikan, tembakan roket tersebut adalah 'respons pertama' terhadap serangan mematikan Israel di kota Nabatieh dan as-Sawana di selatan pada Rabu (14/2/2024).

“Pejuang perlawanan Islam menembakkan lusinan roket jenis Katyusha ke Kiryat Shmona, sebuah kota Israel dekat perbatasan Lebanon," ungkap Hizbullah dalam sebuah pernyataan, Kamis (15/2/2024), dilansir Al Jazeera.

Israel Lancarkan Serangan Udara Mematikan

Sebanyak 10 warga sipil dan tiga pejuang Hizbullah tewas dalam serangan udara Israel di Lebanon selatan, Rabu (14/2/2024).

Militer Israel mengatakan, pihaknya menyerang infrastruktur Hizbullah sebagai tanggapan atas serangan roket mematikan di Israel utara.

Pejuang Hizbullah hampir setiap hari terlibat baku tembak dengan pasukan Israel di sepanjang perbatasan sejak dimulainya perang antara Israel dan kelompok Palestina Hamas di Jalur Gaza pada 7 Oktober 2023.

BERITA TERKAIT

Bentrokan tersebut telah menimbulkan kekhawatiran akan konflik regional yang lebih luas.

Pada Rabu pagi, sirene terdengar di seluruh Israel utara ketika rentetan roket ditembakkan ke arah komunitas perbatasan Netua dan Manara, dan kota Safed, yang berjarak 14 km selatan perbatasan.

Seorang tentara Israel tewas dan tujuh lainnya terluka setelah markas mereka di Safed terkena serangan roket, kata media dan layanan darurat Israel.

Baca juga: Dulu Selamat dari Serangan Israel, Ayah di Gaza Kini Tewas Bersama Anak, Istri Baru, dan Bayinya

Tentara yang tewas itu kemudian diidentifikasi sebagai Staf-Sersan Omer Sarah Benjo.

Sebuah video menunjukkan roket lain mendarat di dekat gerbang rumah sakit Safed.

Hizbullah kemudian mengklaim, mereka telah menyerang 'posisi musuh' di Safed untuk mendukung rakyat dan perlawanan terhadap Gaza yang menjadi sasaran agresi Israel dengan 'lampu hijau' Amerika Serikat (AS).

Pasukan Pertahanan Israel (IDF) lalu mengumumkan bahwa jet tempur telah menyerang serangkaian sasaran Hizbullah di Souaneh, Aadchit, Jabal al-Braij, Kfar Houneh, dan Kfar Dunin sebagai tanggapan atas tembakan roket tersebut.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas