Perang Rusia-Ukraina Hari Ke-967: Australia Kirim 49 Tank Abrams, Rusia Klaim Rebut 2 Desa Ukraina
Australia akan memberikan 49 tank M1A1 yang sudah tidak terpakai kepada Ukraina. Beberapa tank perlu diperbaiki terlebih dahulu.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Bobby Wiratama
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini perkembangan perang Rusia-Ukraina yang telah memasuki hari ke-967 pada Kamis (17/10/2024).
Australia akan memberikan 49 tank M1A1 yang sudah tidak terpakai kepada Ukraina.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky lantas menyampaikan rasa terima kasihnya atas sumbangan yang "berani" tersebut.
Ia menggambarkan bantuan dari Australia sebagai bantuan penting dalam pertahanannya terhadap invasi Rusia.
Rusia mengklaim telah merebut dua desa Ukraina lainnya: Krasnyi Yar, di sebelah selatan kota Myrnograd, yang terletak dekat dengan Pokrovsk; dan Nevske, yang terletak di wilayah Luhansk, dekat perbatasan dengan wilayah Donetsk.
Simak peristiwa lainnya berikut ini.
Perang Rusia-Ukraina Hari Ke-967:
Australia gelontorkan tank M1A1 ke Ukraina
Australia akan memberikan 49 tank M1A1 yang sudah tidak terpakai kepada Ukraina.
Beberapa tank perlu diperbaiki terlebih dahulu, atau dapat digunakan untuk suku cadang karena tentara Ukraina sudah menggunakan tank M1A1 Amerika, yang juga dikenal sebagai Abrams, yang disumbangkan oleh AS.
Paket bantuan Australia terbaru senilai A$245 juta untuk Ukraina juga mencakup rudal pertahanan udara, senjata berpemandu, senjata anti-tank, artileri, mortir, dan amunisi senjata ringan.
Tank-tank tersebut menambah total sumbangan bantuan militer Australia ke Ukraina sejak invasi Rusia pada Februari 2022 menjadi A$1,3 miliar, yang mencakup 120 kendaraan Bushmaster.
Baca juga: Perang Rusia-Ukraina Hari Ke-966: Dikepung Pasukan Rusia, Ukraina Evakuasi Wajib Kota Kupiansk
Menteri industri pertahanan Australia, Pat Conroy, mengatakan kepada penyiar nasional ABC: "Kami benar-benar merasa terhormat menjadi penyumbang bantuan militer non-NATO terbesar."
Australia sedang meningkatkan tank Abrams ke versi M1A2, The Guardian melaporkan.
Pulang dari Ukraina, perwira militer Rusia dibunuh di Moskow
Seorang perwira militer Rusia yang baru saja kembali dari pertempuran di Ukraina dibunuh di sebuah desa di wilayah Moskow, kantor berita negara Rusia Tass telah melaporkan .
Korban bernama Nikita Klenkov, yang oleh kantor berita independen Important Stories disebut sebagai perwira tinggi di dinas intelijen militer GRU.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.