Trio HP EliteBook Bukan Cuma Tipis tapi Tangguh
HP mengembel-embeli ketiganya sebagai produk yang menopang mobilitas, tahan banting, sekaligus aman.
Penulis: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Hewlett Packard (HP) menambah lagi line up perangkat komputasi ke pasaran Indonesia. Line up kali ini menyasar kalangan bisnis, yakni HP EliteBook 820 GI, HP EliteBook 840 G1, dan HP EliteBook 850 G1. HP mengembel-embeli ketiganya sebagai produk yang menopang mobilitas, tahan banting, sekaligus memiliki keamanan yang tinggi.
Dari segi mobilitas, dimensi yang lebih tipis dan lebih ringan membuat perangkat komputasi yang ditawarkan dalam pilihan operasi sistem Windows 8 dan 7 ini nyaman mendampingi empunya berpergian.
”EliteBook terbaru ini 28 persen lebih ringan dan dimensinya lebih tipis 40 persen,” kata Market Development Manager Commercial Notebook Printing and Personal Systems Group HP Indonesia, Cynthia Defjan di Jakarta, Kamis (28/11/2013).
Seri 820 yang berlayar 12 inci tebalnya hanya 0,83 inci dan berbobot 1,33 kg. Sektor jeroannya terpakir prosesor Intel Core generasi keempat atau Haswell. Prosesor ini membuat daya tahan baterainya menjadi signifikan hingga 12 jam. Sedangkan grafisnya pun mengandalkan teknologi Intel HD Graphics 4400.
Lain halnya dengan EliteBook 840 G1 yang selevel ultrabook dengan bobotnya 1,58 kg. Layar 14 incinya sudah berfitur touchscreen. Yang menakjubkan dari seri ini adalah nyawa baterainya yang sampai 33 jam.
Material cangkangnya sendiri diklaim sangat kuat karena melalui proses pelapisan sampai empat kali. Proses ini mirip yang dilakoni di industri otomotif. Perlakuan seperti ini yang membuat material eksteriornya tak mudah tergores.
Sisi sekuriti turut diperhatikan. Semua jajaran EliteBook sudah berfitur Sure Start yang berfungsi sebagai perisai serangan virus dan malware. Jika terdeteksi adanya serangan, maka fitur ini tanpa diminta akan meng-copy daya dan menjamin area memori aman dalam tempo 30 detik.
Deretan kelebihan ini yang membuat banderol EliteBook cukup tinggi. Harganya mulai dari Rp 18 juta. Sayang, bagi yang berminat mesti bersabar dulu. EliteBook ini baru tersedia awal tahun depan. hanya versi EliteBook 850 G1 yang belum pasti kapan mejeng di toko komputer.